Pentolan Viking Keluhkan Penukaran Tiket Komunitas untuk Bobotoh Luar Kota Jelang Persib vs Persija

- 29 September 2022, 19:24 WIB
Perdana Menteri Viking, Yudi Baduy menyebut banyaknya bobotoh luar kota yang sulit menukar tiket jelang Persib vs Persija di BRI Liga 1.
Perdana Menteri Viking, Yudi Baduy menyebut banyaknya bobotoh luar kota yang sulit menukar tiket jelang Persib vs Persija di BRI Liga 1. /Tangkapan layar YouTube PRFM News Channel/angkapan layar YouTube PRFM News Channel

PR TASIKMALAYA - Perwakilan Viking, Yudi Baduy menyampaikan aspirasi terkait penukaran tiket komunitas khususnya dari bobotoh luar kota menjelang big match BRI Liga 1 antara Persib vs Persija.

Jelang Persib vs Persija di BRI Liga 1, Yudi Baduy mengungkapkan bahwa tidak sedikit bobotoh yang membeli tiket komunitas mengeluhkan soal penukarannya.

Tidak hanya untuk pertandingan Persib vs Persija di BRI Liga 1, Yudi Baduy juga berharap ada kebijakan lain dari manajemen untuk penukaran tiket komunitas.

Yudi Baduy juga menegaskan bahwa pihaknya tidak meminta kuota tiket Persib vs Persija di BRI Liga 1 namun terkait soal distribusi dan penukarannya.

Baca Juga: Tiket BRI Liga 1 Persib vs Persija Gelombang 1 dan 2 Ludes Terjual, Kapan Gelombang 3 Dibuka?

Saat ini, meskipun bobotoh membeli tiket komunitas, penukarannya harus dilakukan perorangan.

"Ini bukan soal kuota ya, tapi ini soal distribusi," kata Yudi Baduy pada 29 September 2022, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari YouTube Radio PRFM 107,5 News Channel.

Yudi menyorot soal penukaran tiket yang dibeli kolektif namun harus menukarkannya masing-masing.

"Karena kita kemarin memang mendapatkan kendala ketika komunitas ini harus mengambil tiket sendiri-sendiri," lanjutnya.

Halaman:

Editor: Amila Yosalfa Fauziah

Sumber: PRFM News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x