Prediksi Serbia vs Swedia di UEFA Nations League Minggu, 25 September 2022 Beserta Line Up dan H2H

- 24 September 2022, 16:16 WIB
Simak berikut informasi mengenai prediksi Serbia Vs Swedia di UEFA Nations League serta line up dan H2H.
Simak berikut informasi mengenai prediksi Serbia Vs Swedia di UEFA Nations League serta line up dan H2H. /Reuters/Bildybran/Simon Hastegard

PR TASIKMALAYA - Pertarungan antara Serbia melawan Swedia di Liga B UEFA Nations League diprediksi akan memanas.

Baik Serbia maupun Swedia, keduanya akan memperebutkan promosi ke Liga A UEFA Nations League.

Duel tersebut akan dihelat di kandang Serbia di Stadion Rajko Mitic Minggu dinihari, 25 September 2022.

Di posisi klasemen, Serbia berada di peringkat kedua dengan koleksi 7 poin.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Lihat Peti Mati atau Hati? Ungkap Apakah Anda Orang yang Suka Berdebat

Hasil itu didapat dari 2 kali kemenangan, 1 kalah dan 1 imbang.

Sementara tim tamu, bercokol di peringkat ketiga dengan 3 poin.

Skuad asuhan Janne Andersson tampil kurang baik dengan menelan 3 kekalahan dan hanya satu kali menang di ajang ini.

Dari kubu tuan rumah, Nikola Milenkovic akan lewatkan pertandingan ini karena cedera.

Baca Juga: 10 Karakter yang Diperlihatkan pada Trailer Ant-Man and the Wasp: Quantumania di Acara D23 Expo

Rekan satu klub Milenkovic, Aleksa Terzic akan bersaing dengan Filip Kostic untuk posisi sayap kiri.

Darko Lazovic pemain dari Serie A lainnya akan mengisi pos kanan.

Untuk posisi penjaga gawang, pelatih Dragan Stojkovic akan mempercayakan pada Vanja Milinkovic-Savic atau Marko Dmitrovic.

The Eagles memiliki stok yang sangat baik di lini tengah, dengan Sergej Milinkovic-Savic memainkan peran integral dalam mendukung kapten Dusan Tadic dan pencetak rekor 46 gol Aleksandar Mitrovic di depan.

Baca Juga: Link Nonton, H2H, dan Jadwal Tayang Pertandingan Antara Indonesia vs Curacao

Dusan Vlahovic dan Luka Jovic mungkin akan start dari bench.

Di tim tamu, Sweida tidak akan didukung langsung oleh fans karena Asosiasi Sepakbola Swedia tidak memberikan kuota untuk para fans.

Striker Newcastle United, Alexander Isak tidak akan memperkuat lini depan Swedia yang dikabarkan cedera.

Oleh karena itu, Viktor Gyokeres akan dipercaya menjadi ujung tombak tim biru kuning.

Baca Juga: Jam Tayang Little Women Episode 7, Dilengkapi Link Nonton Sub Indo!

Setelah percobaan yang gagal dengan tiga pemain lini depan selama musim panas, pelatih Janne Andersson telah menyatakan niatnya untuk kembali ke formasi andalannya.

Kembalinya duo lini tengah Mattias Svanberg dan Kristoffer Olsson dari skorsing akan menjadi tambahan kekuatan.

Di lini belakang, pemain muda Isak Hien mungkin akan menjalani debut internasionalnya minggu ini melawan Serbia.

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Sportsmole, mereka memprediksi Serbia akan memenangi laga dengan skor tipis 1-0.

Baca Juga: Ramalan Shio Ayam, Anjing, dan Babi untuk Sabtu, 24 September 2022: Pilah Fakta, Jangan Terjebak Kebencian

Prediksi susunan pemain kedua tim.

Serbia

V. Milinkovic-Savic; Pavlovic, Veljkovic, S.Mitrovic; Lazovic, Lukic, Gudelj, Kostic; S. Milinkovic-Savic, Tadic; A. Mitrovic. 

Swedia

Olsen; Andersson, Lindelof, Hien, Augustinson; Kulusevski, Olsson, Svanberg, Forsberg; Elanga, Gyokeres.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Sportsmole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah