2 Bobotoh Meninggal Saat Laga Persib vs Persebaya, PSSI akan Lakukan Investigasi

- 18 Juni 2022, 17:23 WIB
PSSI akan melakukan investigasi terkait meninggalnya dua orang bobotoh usai laga Persib vs Persebaya di Piala Presiden 2022.
PSSI akan melakukan investigasi terkait meninggalnya dua orang bobotoh usai laga Persib vs Persebaya di Piala Presiden 2022. /Persib.co.id/Amandeep Rohimah

Baca Juga: Babak Pertama Persib vs Persebaya: Maung Bandung Unggul Sementara, Dua Gol Cantik Dipersembahkan Pemain Ini

Sebagaimana diketahui sebelumnya, dua Bobotoh Persib bernama Asep Ahmad Solihin (29) dan Sofian Yusuf (19) meninggal dunia di Stadion GBLA.

Asep adalah warga Kota Bandung sementara Sofian merupakan warga Kota Bogor.

Mewakili manajemen, pihak Persib telah menyampaikan pernyataan resmi melalui website sekaligus melayat keluarga korban.

Manajer Persib, Umuh Muchtar langsung mendatangi salah satu keluarga korban, Asep Ahmad Solihin yang berada di Cibaduyut.

Baca Juga: Preview dan Link Live Streaming Persebaya Surabaya vs Persib Bandung Malam ini

"Insya Allah husnul khatimah. Semoga keluarga yang ditinggalkan juga diberi ketabahan," ujar Umuh.

Bersama dengan Umuh, Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono bersama pelatih fisik, dan dua pemain juga mendoakan hal yang sama.

Erwin Ramdani yang menyempatkan hadir untuk melayat keluarga korban berharap kejadian ini tidak terulang di kemudian hari.

"Saya berharap ini yang terakhir dan tidak akan terulang kembali," harapnya.***

Halaman:

Editor: Amila Yosalfa Fauziah

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah