Taufik Hidayat Geram usai Indonesia Kalah di Thomas Cup 2022, Kritisi Mental, Fisik, dan Pelatih

- 16 Mei 2022, 11:41 WIB
Taufik Hidayat kembali geram saat memberikan kritik pada tim Thomas Cup 2022, sentil PBSI soal pelatih tunggal putra.*
Taufik Hidayat kembali geram saat memberikan kritik pada tim Thomas Cup 2022, sentil PBSI soal pelatih tunggal putra.* /Kolase foto tangkapan YouTube NGOBROL ASIX dan Instagram @badminton.ina

Sayangnya, keberuntungan bukan berpihak pada Indonesia yang harus puas mengalungkan medali perak di podium.

Menyusul berita kekalahan ini, Taufik Hidayat sebagai mantan tunggal putra yang ikut pada Thomas Cup 2002 ini menyatakan ketidakpuasannya.

Keluar dari PBSI tidak membuat Taufik Hidayat diam. Peraih medali emas Olimpiade Athena 2004 ini menyoroti kosongnya kepala pelatih tunggal putra saat ini.

Setelah mengungkapkan apresiasinya pada tim Thomas Cup 2022, Taufik Hidayat lalu memberikan kritiknya secara langsung.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Cara Mengepalkan Tangan Ungkap Karakter Asli Anda, Introvert dan Ekstrovert

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Instagram @taufikhidayatofficial, mantan pebulutangkis asal Pangalengan ini menyoroti mental dan fisik yang diduga ditujukan pada tim Thomas Cup yang turun.

Sebagaimana yang diketahui, baik Ginting maupun Kevin/Ahsan sempat unggul sebelum tertikung dan dinyatakan kalah.

Selain mengkritisi mental dan fisik para pemain, Taufik pun menanyakan kehadiran pelatih tunggal putra Indonesia.

"Team Thomas Cup. Terimakasih udah maksimal sampai di final. Pasti mereka kecewa dengan kekalahan ini, tapi ada satu catatan yang selau... MENTAL, FISIK, DAN mana pelatih tunggal putra Indonesia?," ujarnya pada Senin, 16 mei 2022.

Baca Juga: Tes IQ: Kenapa si Wanita Lihat ke Belakang? Buktikan Anda Teliti untuk Menjawabnya

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Instagram @taufikhidayatofficial


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x