Profil Osvaldo Haay, Benarkah Jadi Pemain Anyar Persib Bandung?

- 9 April 2022, 10:22 WIB
Berikut profil singkat Osvaldo Haay usai dikabarkan menjadi pemain anyar Persib Bandung untuk musim mendatang.*
Berikut profil singkat Osvaldo Haay usai dikabarkan menjadi pemain anyar Persib Bandung untuk musim mendatang.* /instagram.com/@valdo_haay/

PR TASIKMALAYA - Nama Osvaldo Haay tengah dikaitkan dengan Persib Bandung.

Osvaldo Haay disebut menjadi pemain anyar ketiga Persib Bandung untuk musim mendatang.

Osvaldo Haay bahkan diketahui telah mengikuti akun Instagram resmi Persib Bandung.

Kabar merapatnya Osvaldo Haay ke Persib Bandung dikaitkan usai ia memutuskan mengakhiri kontrak dengan Persija Jakarta.

Baca Juga: Tes Fokus: Huruf Apa yang Tersembunyi di Antara Lingkaran? Buktikan Anda Tidak Buta Warna!

Dalam unggahan di akun Instagtam pribadinya, pemain 23 tahun tersebut mengucapkan rasa terimakasihnya pada Macan Kemayoran.

Ia juga menyampaikan salam perpisahan dan mengaku banyak belajar banyak selama berseragam Persija Jakarta.

"Banyak suka duka, pembelajaran dan juga pengalaman yang berharga yg dapat saya ambil untuk memperbaiki diri menjadi lebih baik.

"Terimakasih untuk Liga 1 di musim 2021-2022 Persija," tulis pemilik nama lengkah Osvaldo Ardiles Haay tersebut.

Baca Juga: Tes IQ: Ada Berapa Hewan dalam Gambar ini? Hanya yang Ber-IQ Tinggi yang Bisa Temukan Lebih dari 5!

Disebut jadi rekrutan Persib selanjutnya, berikut profil singkat Osvaldo Haay dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Transfermrkt.

Osvaldo Haay merupakan pemain asal Jayapura yang lahir pada 17 Mei 1998 silam.

Ia memiliki tinggo 174 cm dan berposisi sebagai sayap kiri, di mana posisi lainnya sebagai penyerang tengah dan gelandang serang.

Sebelum dikaitkan dengan Persib, ia membela Persija sejak 1 Februari 2020 dan berakhir pada 30 Maret 2022 kemarin.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Sabtu, 9 April 2022: ANTV, Trans 7, tvOne, Ada Acara Kopi Pas Tenan dan Superbike Aragon Race

Osvaldo Haay juga merupakan mantan pemain Persipura junior pada 1 Desember 2014 silam, lalu menjadi tim inti Persipura senior.

Selama kurang lebih tiga tahun membela Tim Mutiara Hitam, Osvaldo Haay pun memutuskan hengkang dan bergabung dengan Persebaya.

Ia direkrut selama dua tahun oleh Persebaya Surabaya, terhitung sejak 1 Januari 2018 dan berakhir pada 1 Februari 2022.

Hingga artikel ini dimuat, belum ada konfirmasi secara resmi baik dari Osvaldo Haay atau Persib Bandung sendiri.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Pilihan Gaya Rambut Ternyata Bisa Menentukan Karakter Anda Sebenarnya

Namun sejumlah Bobotoh meyakini jika pemain asal Jayapura tersebut memang menjadi rekrutan terbaru Persib Bandung.

Pasalnya, Persib seolah memberikan kode dengan mengunggah foto Henhen Herdiana yang sedang menggiring bola dengan Osvaldo Haay.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Transfermarkt Instagram @persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x