Persib Bandung Harus Relakan Gelar Juara BRI Liga 1 Usai Imbang Lawan Persik Kediri

- 25 Maret 2022, 20:38 WIB
Pemain Persib Bandung, Marc Klok berusaha melewati hadangan dua pemain Persik Kediri di laga BRI Liga 1 yang berlangsung pada 25 Maret 2022, Jumat malam.
Pemain Persib Bandung, Marc Klok berusaha melewati hadangan dua pemain Persik Kediri di laga BRI Liga 1 yang berlangsung pada 25 Maret 2022, Jumat malam. /Twitter.com/@Persib

PR TASIKMALAYA - Pekan ke-33 BRI Liga 1 menyajikan laga antara Persib Bandung melawan Persik Kediri pada 25 Maret 2022, Jumat malam.

Laga BRI Liga 1 antara Persib Bandung vs Persik Kediri berlangsung di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Persib Bandung kini menempati peringkat kedua klasemen BRI Liga 1 dengan mengoleksi 67 poin, atau unggul 29 poin atas Persik Kediri.

Di pertemuan pertama pada 12 Desember 2021 lalu, Persib Bandung menang tipis atas Persik Kediri lewat gol tunggal dari Frets Butuan.

Baca Juga: Babak Pertama Persib vs Persik di BRI Liga 1: Masih 0-0, Gawang Teja Paku Alam Nyaris Kebobolan

Tim asuhan Robert Alberts masih mempunyai kesempatan menjadi juara BRI Liga 1 jika memenangi laga ini, dan setelahnya.

Tetapi dengan catatan, Bali United kalah di dua laga terakhir.

Berdasarkan pantauan PikiranRakyat-Tasikmalaya.com, kedua tim masih bermain imbang dengan skor kacamata di babak pertama.

Baca Juga: BPIP dan Pangdam V/Brawijaya Perkuat Kolaborasi Bumikan Pancasila

Halaman:

Editor: Gani Kusumanegara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah