Madura United Tanggapi Batalnya Laga Lawan Persipura: Kami Tunduk pada Law of The Game

- 22 Februari 2022, 09:56 WIB
Madura United menanggapi batalnya laga melawan Persipura Jayapura pada Senin, 21 Februari 2022 malam.*
Madura United menanggapi batalnya laga melawan Persipura Jayapura pada Senin, 21 Februari 2022 malam.* /FIKRI YUSUF/ANTARA FOTO

PR TASIKMALAYA - Madura United menanggapi batalnya laga melawan Persipura Jayapura pada Senin, 21 Februari 2022 malam.

Madura United menyebut jika pihaknya tidak mendapatkan informasi soal batalnya laga melawan Persipura Jayapura tadi malam.

Melalui akun Instagram resmi Madura United, pihaknya tidak menerima kabar apapun soal kondisi Persipura Jayapura.

"Hingga pemain berangkat ke Stadion, kami tak menerima kabar apapun tentang kondisi Persipura.

Baca Juga: Anime Attack on Titan: Mengenaskan Meskipun Tidak Mati, Ini Keadaan Terbaru Levi Ackerman

"Biasanya diantara kami sesama Club saling memberikan informasi jika terdapat suatu kondisi yang mengharuskan dilaksanakan emergency meeting," tulis Madura United.

Tim asal Jawa Timur itu menjelaskan jika lazimnya tim memohon emergency meeting pada PT LIB jika terjadi kondisi darurat, dan harus dihadiri oleh kedua tim.

Lalu, Madura United pun menerima kabar penundaan pertandingan saat pihaknya telah melakukan pemanasan di lapangan pada pukul 20.00 WIB.

Dimana email Persipura Jayapura diterima pada pukul 19.07 WIB, dan jawaban dari PT LIB baru diterima pada pukul 20.34 WIB di hari yang sama.

Baca Juga: Tes Psikologi: Pilih Enam Pintu Mana yang Takut Anda Masuki

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x