Lee Zii Jia Tidak Akan Didaftarkan BAM ke Turnamen selama 2 Tahun, Karier Pemain Malaysia Itu Terancam

- 21 Januari 2022, 17:22 WIB
Pemain badminton Malaysia, Lee Zii Jia tidak akan didaftarkan ke turnamen selama 2 tahun oleh BAM, ini penyebabnya.
Pemain badminton Malaysia, Lee Zii Jia tidak akan didaftarkan ke turnamen selama 2 tahun oleh BAM, ini penyebabnya. /Foto via Reuters/Andrew Boyers

Pebulutangkis 23 tahun ini secara terbuka menolak untuk berkomitmen dengan BAM pada masa depan.

Dengan hal ini, ia pun berharap agar semua pihak termasuk BAM bisa menghargai keputusan terbaik.

"Mengenai keputusan saya, baik BAM maupun saya sendiri menginginkan hasil terbaik dari situasi ini. Saya menginginkan keputusan terbaik untuk karir saya," ujarnya.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Sidik Jari Tangan Mampu Berikan Jawaban Mengenai Karakter Unik Diri Anda

Selain itu, Lee Zii Jia sendiri menganggap bahwa keluarnya dari BAM bukan sebuah masalah serius.

Hal yang terpenting baginya adalah masih bermain untuk membawa bendera nasional dan mengharumkan nama Malaysia.

“Bagi saya, tidak masalah apakah kita pemain independen atau pemain nasional. Yang penting kita membawa bendera nasional," ucapnya.

Baca Juga: V BTS Masuk Jajaran Teratas Pria Tertampan di Dunia 10 Tahun Terakhir, Begini Penjelasannya

Meski demikian, Lee Zii Jia menyadari bahwa ada kemungkinan keputusannya tidak didukung oleh beberapa pihak.

Setelah Lee Zii Jia memutuskan keluar, BAM justru mengambil keputusan ekstrem untuk tidak mendaftarkannya ke turnamen badminton.

Halaman:

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: Stadium Astro


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah