Hadiri Run for Hope 2020, Cara Menpora Dukung Penyintas Kanker dengan Kebersamaan

- 23 Februari 2020, 19:34 WIB
Hari Minggu (23/2) pagi Menpora Zainudin Amali bersama Menko PMK Muhajir Effendy, mantan Menteri Perindustrian Saleh Husein, Pembina Yayasan Pelita Harapan James Riyadi melepas peserta lari Run for Hope 2020 di area Plaza Semanggi, Jakarta. Kegiatan ini dalam rangka peringatan Hari Kanker Sedunia.*
Hari Minggu (23/2) pagi Menpora Zainudin Amali bersama Menko PMK Muhajir Effendy, mantan Menteri Perindustrian Saleh Husein, Pembina Yayasan Pelita Harapan James Riyadi melepas peserta lari Run for Hope 2020 di area Plaza Semanggi, Jakarta. Kegiatan ini dalam rangka peringatan Hari Kanker Sedunia.* //Raiky/ kemenpora.go.id

PIKIRAN RAKYAT - Penyintas kanker tak boleh patah semangat untuk terus berjuang sembuh. Rumah Sakit Siloam yang memiliki layanan pengobatan kanker turut memberi dukungan.

Rumah Sakit Siloam menggelar even lari yang dikhususkan untuk penyintas kanker di area Plaza Semanggi pada Minggu, 23 Februari 2020.

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com melalui situs resmi Kementerian Pemuda dan Olahraga, pengadaan even lari untuk penyintas kanker ditujukan sebagai peringatan Hari Kanker Sedunia.

Baca Juga: Kebiasaan Blusukan Mirip Jokowi, Ganjar Pranowo Digadang-gadang Maju Bakal Calon Presiden RI 2024, Aa Gede Okta: Ketua Kagama Harus Senang Merakyat

Event Run for Hope ini diselenggarakan oleh MRCCC Siloam Hospitals Semanggi untuk mengajak orang-orang lebih peduli kesehatan, terutama kesadaran terhadap penyakit kanker.

"Semangat untuk yang akan ikut lari Run for Hope 2020, untuk Siloam Hospital selamat mengadakan acara yang membuat masyarakat sehat," kata Menpora sebelum melepas peserta lari.

Kehadiran Menpora dalam even lari itu juga sebagai bentuk dukungan Pemerintah dalam mengapresiasi usaha masyarakat untuk hidup sehat.

Baca Juga: Tak Terlirik Pemerintah untuk Dapat Program Bedah Rumah, Tujuh Jiwa Hidup di Gubuk Sempit yang Nyaris Roboh

"Pemerintah sangat mendukung dan mengapresiasi upaya-upaya masyarakat untuk mengajak semua bergerak dengan bergerak maka kita menjadi sehat dan bugar maka akan berkurang penyakitnya," tutur Menpora menambahkan.

Pun begitu, Menpora terus memberikan semangat untuk orang-orang yang sedang berjuang melawan kanker. Kini, penyintas kanker tidak perlu merasa sendirian karena kebersamaan pasti berakhir baik.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Kementerian Pemuda dan Olahraga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x