Selain Ukir Prestasi, Eratkan Persaudaraan Jadi Tujuan di PON Papua 2020

- 15 Februari 2020, 14:22 WIB
Papua telah berbenah untuk menyambut PON 2020. Progres pembangunan venue sudah berjalan sesuai progres yang direncanakan, Menpora Zainudin Amali ingin PON 2020 Papua nanti selain jadi ajang mengukir prestasi, juga jadi ajang silaturahmi untuk merakit dan mempererat persaudaraan.*
Papua telah berbenah untuk menyambut PON 2020. Progres pembangunan venue sudah berjalan sesuai progres yang direncanakan, Menpora Zainudin Amali ingin PON 2020 Papua nanti selain jadi ajang mengukir prestasi, juga jadi ajang silaturahmi untuk merakit dan mempererat persaudaraan.* //kemenpora.go.id

 

PIKIRAN RAKYAT – Penyelenggaraan PON Papua 2020 akan berlangsung sebentar lagi, tinggal menghitung bulan untuk berbagai macam pertandingan akan digelar nanti.

Untuk memastikan meriahnya PON, Menpora Zainudin Amali masih berada di Papua untuk melakukan pengecekan progress tiap venue. Salah satu venue yang dikunjungi ialah Stadion Papua Bangkit.

Dikutip Pikiranrakyat-Tasikmalaya.com melalui situs Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Provinsi Papua pun selaras dengan visi Menpora ikut melakukan pembenahan daerah untuk menyambut penyelenggaraan PON 2020.

Baca Juga: Bawa Dampak Luar Biasa, 4 Orang Korea Selatan Paling Berpengaruh dan Menginspirasi Generasi Ini

Papua telah berbenah untuk menyambut PON 2020. Progres pembangunan venue sudah berjalan sesuai progres yang direncanakan.

Menpora Zainudin Amali ingin PON 2020 Papua nanti selain jadi ajang mengukir prestasi, juga jadi ajang silaturahmi untuk merakit dan mempererat persaudaraan.   

Dalam kunjungan ke Papua tersebut, Menpora juga melakukan pembukaan kegiatan Chef de Mission (CdM) Meeting-I KONI se-Indonesia di Jayapura pada Kamis malam, 13 Februari 2020.

Baca Juga: Tak Sesuai Target, Dua Rumah Sakit Darurat di Tiongkok Hanya Mampu Rawat Kurang dari Separuh Pasien dari Jumlah yang Ditargetkan

Menpora berpesan pada pengurus KONI seluruh Indonesia untuk menjadikan PON dalam dua tujuan, yakni berlomba untuk mengukir prestasi, dan juga ajang untuk mempererat silaturahmi dan persaudaraan.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Kementerian Pemuda dan Olahraga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x