Tinjau Tiap Venue untuk PON Papua 2020, Menpora Pastikan Progres Berkembang dan Selesai Tepat Waktu

- 14 Februari 2020, 15:35 WIB
Menpora Zainudin Amali berkeliling meninjau venue yang akan dihelat PON Papua 2020 mendatang.*
Menpora Zainudin Amali berkeliling meninjau venue yang akan dihelat PON Papua 2020 mendatang.* //kemenpora.go.id

PIKIRAN RAKYAT – Menteri Pemuda dan Olahraga Zainuddin Amali bertanggung jawab untuk meninjau langsung progress pembangunan seluruh venue untuk dapat digunakan masing-masing kontingen yang bertanding dalam Pagelaran Pekan Olahraga Nasional Papua 2020.

Dikutip Pikiranrakyat-Tasikmalaya.com melalui situs resmi Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, peninjauan langsung itu dilakukan Menpora selama beberapa hari di Papua.

Didampingi Ketua KONI Marciano Norman, Zainudil Amali melihat beberapa venue secara langsung, diantaranya Sirkuit Balap Motor di Kebun Coklat Distrik Tanah Miring seluas 26,5 Hektar, Stadion Kaltapal Mopah Lama.

Baca Juga: Kerap Dicap Negatif dan Resahkan Masyarakat, Anak Punk Tasikmalaya: Jangan Pandang Kami Sebelah Mata

Lalu, Rusun Balai PUPR yang akan digunakan untuk penginapan atlet anggar, Rusun Unmus untuk atlet gulat, Gor Hiadsai untuk pertandingan wushu dan gulat, serta arena akuatik untuk pertandingan renang.

Salah satu lokasi yang dikunjungi ialah rusun yang digunakan untuk penginapan atlet PON yaitu Rusun Balai PUPR BPJN XXII di jalan Pompa Air, Rimba Jaya, Merauke pada Rabu, 12 Januari 2020.

Di sana, Zainudin menyampaikan rasa optimisnya terkait rusun penginapan atlet agar bisa selesai jauh sebelum pelaksanaan PON Papua 2020.

Baca Juga: Pendaftaran SNMPTN 2020 Resmi Dibuka, Ketua LTMPT Mohammad Nasih: Segera Perhatikan Kerangka Waktu

"Saya lihat penginapan ini bisa terkejar ya, dan venue-venue yang lain progresnya juga bagus," tuturnya.

Hal senada diungkap Ketua KONI Marciano Norman, ia mengatakan bahwa progres pembangunan venue dilakukan dengan baik, diharap bisa selesai sebelum pelaksanaan PON.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Kementerian Pemuda dan Olahraga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x