Shin Tae-yong Sebut Laga Indonesia vs Singapura di AFF 2020 bak Pergi dari Surga ke Neraka, Ini Alasannya!

- 26 Desember 2021, 10:01 WIB
 Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengomentari laga semifinal leg kedua Indonesia vs Singapura di AFF 2020.
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengomentari laga semifinal leg kedua Indonesia vs Singapura di AFF 2020. //Instagram/@shintaeyong777

Hal ini disebabkan karena timnas Indonesia Indonesia 'kecolongan' dalam set piece yang menjadi keunggulan lawan.

Baca Juga: Dikonfirmasi Positif Covid-19, Begini Gejala yang Dialami RM dan Jin BTS

"Jujur kedua tim sangat bekerja keras, saya sudah bicara kepada pemain sebelum pertandingan bahwa tim Singapura kuat untuk set piece, kami bisa mendapatkan hasil yang baik jika hanya hati-hati," kata Shin Tae-yong pada Jumat, 25 Desember 2021.

sang pelatih menambahkan, "Karena tidak fokus untuk set piece, jadi sampai bisa dikatakan ke neraka dan ke surga, bolak balik".

meski berhasil melaju ke babak final AFF 2021, Shin Tae-yong memberikan evaluasi untuk timnas Indonesia.

Baca Juga: Bukan Ikhlas Dipoligami, Ustaz Adi Hidayat Sebut Wanita ini Ini Dijamin Masuk Surga

Menurutnya, para pemain timnas Indonesia perlu lebih matang dalam menghadapi situasi yang penuh tekanan.

"Bagian itu harus diperbaiki khususnya para pemain masih muda untuk kontrol pertandingan sedikit berkurang jadi untuk kedepannya lebih menunjukkan lagi perkembangan,” ujar sang pelatih kelahiran 1970 ini.***

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah