Prediksi Chelsea vs Manchester United di Liga Inggris 28 November 2021, Situasi Berbeda Kedua Tim

- 27 November 2021, 15:28 WIB
Terdapat prediksi laga Chelsea kontra Manchester United yang akan bentrok pada 28 November 2021 dalam lanjutan Liga Inggris.
Terdapat prediksi laga Chelsea kontra Manchester United yang akan bentrok pada 28 November 2021 dalam lanjutan Liga Inggris. /premierleague.com

PR TASIKMALAYA – Prediksi Chelsea melawan Manchester United  pada pekan ke-13 Liga Inggris yang digelar 28 November 2021.

Prediksi Chelsea dan Manchester United  yang akan bentrok pada pukul 23.30 WIB.

Prediksi Chelsea kontra Manchester United  berisikan prakiraan susunan pemain dan kabar skuad jelang laga.

Chelsea dan Manchester United  sedang dalam kondisi yang sangat berbeda.

Baca Juga: Prediksi AC Milan vs Sassuolo di Serie A pada 28 November 2021, Lengkap hingga Line Up Pemain

The Blues tercatat sedang dalam performa yang bagus setelah mencukur Juventus di Liga Champions.

Belum lagi sebelumnya skuad Thomas Tuchel juga pesta gol ketika bertandang ke Leicester dengan tiga gol tanpa balas.

Kini tim asal London itu berada di puncak klasemen Liga Inggris.

Baca Juga: Lee Yoo Mi Pernah Bekerja Jadi Sopir Pengantar Makanan, Sebelum Popularitas 'Squid Game' Meledak

Sementara Manchester United  harus mengakhiri tren buruk di liga domestik setelah hanya mendapatkan satu kemenangan dari lima laga.

Ronaldo dan kolega kini terdampat di posisi ketujuh dan tentu itu bukan posisi yang bagus.

Setan Merah mendapatkan angin segar setelah Michael Carrick jadi caretaker.

Baca Juga: Kapal Sandiaga Uno Diterjang Ombak Tinggi Saat Menuju Pulau Selayar, Barang-barang Sampai Bergerak Sendiri

Mereka mendapatkan kemenangan di pentas Eropa setelah meraih tiga poin di kandang Villarreal.

Berita Pemain

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari sportsmole, Chelsea kehilangan beberapa pemain intinya.

Tercatat Ben Chillwell, N’Golo Kante, Mateo Kovacic, dan Kai Havertz masih cedera.

Baca Juga: Simak Segudang Manfaat Daun Binahong, Mulai dari Menjaga Kesehatan hingga Mencegah Penyakit Kronis

Sementara Romelu Lukaku telah dikonfirmasi Thomas Tuchel takkan bermain sejak awal jika diikutkan dalam skuad.

Situasi Manchester United  juga tak begitu menguntungkan dengan absennya Harry Maguire karena skorsing.

Terdapat juga pemain inti yang cedera, yakni Paul Pogba dan Raphael Varane.

Baca Juga: Cek Fakta: Benarkah Sperma Orang yang Tidak Disuntik Vaksin Covid-19 Lebih Berharga?

Edinson Cavani, Luke Shaw, dan Mason Greenwood juga dikabarkan positif Covid-19.

Prediksi Line Up

Chelsea: Mendy; Chalobah, Silva, Rudiger; James, Jorginho, Loftus-Cheek, Alonso; Mount, Hudson-Odoi; Werner.

Manchester United : De Gea; Wan-Bissaka, Lindelof, Bailly, Telles; Matic, McTominay; Sancho, Fernandes, Rashford; Ronaldo.

Baca Juga: Link Streaming BRI Liga 1 PSM Makassar Vs Persipura Jayapura Malam Ini 20.30 WIB

Prediksi Hasil

Chelsea 2-0 Manchester United .***

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: Sportsmole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah