Totalitas Sofyan Amrabat di MU, Rela Jadi Kiper kalau Erik ten Hag Menyuruhnya

27 September 2023, 10:46 WIB
Punggawa Manchester United (MU) Sofyan Amrabat. /X/PorosHalangID/

PR TASIKMALAYA – Rekrutan baru Manchester United (MU) Sofyan Amrabat mengungkap perasaannya bisa bergabung dengan Setan Merah sekaligus menjadi bek kiri saat debut.

Sofyan Amrabat resmi menjadi pemain MU pada musim panas ini dengan status pinjaman dari Fiorentina.

Gelandang berusia 27 tahun ini melakukan debut dari bangku cadangan saat Setan Merah melibas Burnley dengan skor tipis 1-0.

Yang menarik dalam pertandingan Liga Inggris itu, Erik ten Hag memutuskan untuk menaruh Sofyan Amrabat di bek kiri, dimana itu bukan posisi naturalnya.

Baca Juga: Jadon Sancho 'Terbuang', Tak Boleh Injakkan Kaki di Area Latihan hingga Kantin MU

Sofyan Amrabat mengaku tidak keberatan ditempatkan di posisi mana pun sesuai dengan keinginan pelatih.

Dia bahkan siap jika Ten Hag menginginkannya untuk menjadi penjaga gawang MU, jika memang dibutuhkan.

“Aku bilang pada manajer, aku akan bermain di mana pun kamu membutuhkanku, di mana tim membutuhkanku, bahkan sebagai penjaga gawang!” Amrabat mengatakan kepada Sky Sports seusai laga melawan Crystal Palace.

Hal ini semata karena ia begitu mencintai pekerjaan dan klubnya, MU. Ia sangat ingin berkontribusi untuk tim.

Baca Juga: Jadwal Pegadaian Liga 2 2023/2024 Pekan Ke-4, Duel Sengit Sriwijaya vs Semen Padang dan PSKC Kontra Persikab!

“Saya akan bermain di mana pun saya bisa membantu tim,” kata pria dengan kepala plontos itu.

Mimpi Bermain di Old Trafford

Berbicara lebih umum tentang start pertamanya untuk Manchester United, Sofyan Amrabat menambahkan bahwa pertandingan melawan Palace di Old Trafford sangat luar biasa.

“Saya pikir ini adalah malam yang sempurna dan kami bermain sangat baik,” kata bintang timnas Maroko itu.

Baca Juga: Riko Simanjuntak Murka Kinerja Wasit di Laga Persija vs Bali United: Sangat Merugikan

“Sejak saya masih kecil saya bekerja untuk ini. Sungguh luar biasa bisa bermain di sini, stadion ini (Old Trafford) penuh pada hari Selasa, sungguh luar biasa,” tandasnya.

MU berhasil mengalahkan Palace di kompetisi Carabao Cup dengan skor yang menjanjikan 3-0 di Old Trafford.

Fans MU merasa puas dengan penampilan rekrutan baru di antaranya Sofyan Amrabat dan Mason Mount***

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Tags

Terkini

Terpopuler