Heboh Curhatan Persija Jakarta Buat The Jakmania: Kapal Kami Sedikit Oleng!

2 Juli 2023, 06:44 WIB
Persija Jakarta. /Instagram @persija

PR TASIKMALAYA - Gelaran BRI Liga 1 2023 sudah di depan mata, Persija Jakarta justru ungkap curhatan jujur yang bisa meresahkan The Jakmania.

Persija Jakarta melalui Instagram resminya pada Sabtu, 1 Juli 2023 menuliskan curhatan penting kepada The Jakmania tentang kondisi internal tim.

Melalui beberapa diksi analogi, manajemen Persija Jakarta yang diwakili Presiden Klub, Mohamad Prapanca mengungkapkan jika Macan Kemayoran seperti kapal yang sedikit oleng.

Secara umum curhatan dari manajemen ini tidak terlepas dari jawaban atas pertanyaan-pertanyaan yang selama ini menjadi rasa penasaran The Jakmania.

Baca Juga: Jadwal Persija Jakarta Bulan Juli di BRI Liga 1 Musim 2023/2024, Laga Pembuka Lawan Juara Bertahan

Macan Kemayoran mengaku belum bisa sepenuhnya tancap gas untuk musim 2023 ini karena finansial tim belum stabil. Hal ini masih berkaitan dengan efek tragedi kanjuruhan di musim lalu.

Kemudian manajemen juga mengaku telah membangun sinergi dengan pihak pengelola Stadion Utama Gelora Bung Karno. Situasi ini dirasa sangat penting mengingat stadion itu rencananya menjadi homebase Macan Kemayoran selama BRI Liga 1 2023/2024.

Penggunaan Stadion Utama Gelora Bung Karno bagi setiap laga Macan Kemayoran bukanlah perkara mudah. Seperti halnya saat hendak melawan PSM Makassar, ijin terasa begitu panjang dan hampir tidak diizinkan.

Selanjutnya, Macan Kemayoran juga telah menunjuk Sebastien Leclerc sebagai direktur komersial, penunjukkan ini diharapkan mampu membawa finansial tim menjadi lebih baik.

Unggahan Persija Jakarta. Instagrm @persija

Baca Juga: BRI Liga 1 Segera Bergulir, Dua Pemain Persija Jakarta Masih Jalani Proses Pemulihan Cedera

Sebastien Leclerc punya tugas berat untuk mengangkat finansial tim dari berbagai sektor komersial. Status Persija sebagai tim besar jelas akan menjadi keuntungan bagi Sebastien.

Tak lupa melalui surat terbuka itu, pihak manajemen juga menjawab pertanyaan mengenai kedatangan Marko Simic ke skuad Thomas Doll.

Menurut manajemen, pihak klub dan Marko Simic sama-sama sudah sepakat untuk mencetak prestasi lebih tinggi kedepannya untuk Macan Kemayoran.

Selain itu manajemen juga mengungkapkan jika proses rekrutmen pemain asing lainnya masih dalam tahap finalisasi sehingga pendukung perlu bersabar.

Baca Juga: Akun GBK Dirujak Netizen Usai Persija Jakarta vs PSM Makassar Tak Masuk Kalender Event

Pernyataan tersebut setidaknya menjawab rasa penasaran tentang proses rekrutmen pemain asing yang terkesan lambat.

Thomas Doll sejauh ini baru memiliki tiga pemain asing dan masih menyimpan tiga slot untuk didaftarkan selama bursa transfer belum ditutup.

Terakhir melalui surat tersebut, pihak manajemen meminta untuk seluruh The Jakmania agar saling berpegangan dan bersatu mengawal Persija Jakarta dalam menghadapi BRI Liga 1 2023/2024. ***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Instagram @persija

Tags

Terkini

Terpopuler