Timnas Indonesia Tak Ada Pemain Lapis Kedua, Kata PSSI

27 Desember 2022, 13:52 WIB
Para pemain timnas Indonesia merayakan gol Egy Maulana Vikri ke gawang Kamboja pada laga perdana Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat 23 Desember 2022 sore WIB. Selanjutnya, Indonesia akan bertanding melawan Brunei Darussalam pada Senin, 26 Desember 2022. /Dok. PSSI/

PR TASIKMALAYA - Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Mochamad Iriawan menegaskan bahwa tidak ada pemain lapis kedua dalam skuad Timnas Indonesia.

Pelatih kepala Timnas Indonesia Shin Tae-yong melakukan rotasi pemainnya saat Timnas Indonesia melakoni laga kedua di Grup A Piala AFF 2022 menghadapi Brunei Darussalam.

Pertandingan yang berlangsung di Stadion Kuala Lumpur, Malaysia, Senin, 26 Desember 2022, pada pukul 17.00 WIB, berakhir dengan kemenangan Timnas Indonesia atas Brunei Darussalam dengan skor akhir 7-0.

Dalam pertandingan tersebut, dimana Shin Tae-yong memasukkan sembilan nama baru di dalam susunan 11 pemain pertama saat melawan Brunei Darussalam.

Baca Juga: Preview The Interest of Love Episode 3: Segalanya Jadi Tegang antara Su Yeong dan Sang Su

Hanya menyisakan tiga pemain inti di dalam skuad Timnas Indonesia saat melawan Kamboja, seperti Egy Maulana Vikri, Asnawi Mangkualam dan Nadeo Argawinata.

Shin Tae-yong juga menurunkan duet Hansamu Yama dan Rizki Ridho di lini pertahanan Timnas Indonesia pada babak yang pertama.

Kemudian, Syahrian Abimanyu yang menjadi playmaker untuk menggantikan peran dari Marc Anthony Klok juga memberikan penampilan yang sangat apik.

Ketiga pemain tersebut, sebelumnya tidak diturunkan oleh Shin Tae-yong saat laga perdana Timnas Indonesia di Grup A Piala AFF 2022 menghadapi Kamboja.

Baca Juga: Tes IQ: LIhat 3 Perbedaan pada Pekerja yang Telat Ini? Orang Teliti Melihatnya 27 Detik

Pemain seperti, Marc Klok dan Witan Sulaeman bahkan baru diturunkan oleh Shin Tae-yong di babak yang kedua ketika Brunei Darussalam hanya bermain dengan 10 pemain, usai salah satu pemainnya terkena kartu merah.

Pemain Timnas Indonesia, seperti Pratama Arhan, Jordi Amat, Fachruddin Wahyudi, Marselino, dan Ricky Kambuaya, sengaja disimpan oleh Shin Tae-yong untuk laga selanjutnya.

Rotasi tersebut akhirnya membuat Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Brunei Darussalam dengan skor telak 7-0.

“Hasil melawan Brunei Darussalam menunjukkan jika kualitas pemain Timnas sama. Tidak ada lapis kedua. Semua bisa menunjukkan kemampuan terbaiknya,” kata Mochamad Iriawan, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman ANTARA, Selasa, 27 Desember 2022.

Baca Juga: Tes IQ: Lihat 5 Perbedaan Antar Gambar? Hanya si Cerdas yang Menemukannya dalam Waktu 15 Detik

Saat melawan Brunei Darussalam di Grup A Piala AFF 2022, tujuh pemain Timnas Indonesia berhasil mencetak gol yang lima diantaranya disumbangkan oleh pemain yang baru pertama menjadi pemain inti.

Kelima pemain tersebut diantaranya adalah, Syahrian Abimanyu, Dendy Sulistyawan, Ilija Spasojevic, Ramadhan Sananta dan Yakob Sayuri.

Tujuh gol Timnas Indonesia masing-masing dicetak oleh Syahrian Abimanyu pada menit ke 20 dan Dendy Sulistyawan menit 41.

Kemudian, Egy Maulana Vikri pada menit ke 59, Ilija Spasojevic 60, Ramadhan Sananta 68, Marc Klok 86, dan Yakob Sayuri 90+2.

Baca Juga: The Interest of Love Episode 3 Tayang Jam Berapa? Ada Perbedaan Jadwal Tayang di JTBC dan Netflix

Ini adalah kemenangan kedua bagi Timnas Indonesia setelah di laga perdana yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), pada Jumat 23 Desember 2022, berhasil menang atas Kamboja dengan skor akhir 2-1.

Pria yang akrab disapa Iwan Bule tersebut mengatakan bahwa pelatih Shin Tae-yong dipastikan telah mengatur strategi dan termasuk dalam menentukan pemain yang akan diturunkan saat menghadapi tim-tim yang berbeda.

“Siapa pemain yang diturunkan pasti disesuaikan dengan kebutuhan tim. Seperti saat lawan Brunei Darussalam maupun lawan Kamboja. Lawan Thailand pasti ada rotasi,” tutupnya.

Saat melawan Brunei Darussalam, beberapa pemain Timnas Indonesia saat menghadapi Kamboja pada laga sebelumnya tidak diturunkan, antara lain pemain naturalisasi Jordi Amat, Marcelino Ferdinan, Pratama Arhan dan Fachruddin Aryanto.

Baca Juga: Akan Melawan Thailand di Piala AFF 2022, Endri Erawan Minta Timnas Indonesia Jangan Kalah Sebelum Bertanding

Hal tersebut, jelas merupakan sebagai strategi dari Shin Tae-yong, apalagi pada laga ketiga nanti di Grup A Piala AFF 2022, dimana Skuad Garuda akan menghadapi tim kuat Thailand.

Pertandingan tersebut rencananya akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada Kamis 29 Desember 2022 mendatang.

Sekedar informasi, pada klasemen sementara di Grup A Piala AFF 2022, Skuad Garuda berada di peringkat kedua dengan mengoleksi 6 poin dari dua pertandingan terakhir.

Sedangkan, Thailand masih berada di puncak klasemen Grup A Piala AFF 2022 dengan sama-sama memiliki 6 poin, namun memiliki selisih gol lebih baik.***

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler