Luis Milla Mengaku Persib Bandung Siap Hadapi Persik Kediri di Lanjutan BRI Liga 1

7 Desember 2022, 16:18 WIB
Luis Milla menyampaikan bahwa Persib Bandung siap menghadapi Persik Kediri di laga lanjutan BRI Liga 1. /Persib.co.id/Amandeep Rohimah

PR TASIKMALAYA – Persib Bandung kembali akan melanjutkan perjuangan mereka di kompetisi BRI Liga 1 musim 2022-2023 kala menghadapi Persik Kediri.

Luis Milla mengaku bahwa anak asuhnya sudah siap untuk menghadapi perlawanan tim berjuluk Macan Putih tersebut.

Pertandingan antara Persib Bandung melawan Persik Kediri tersebut akan berlangsung di Stadion Manahan Solo pada Rabu, 7 Desember 2022 pukul 18.15 WIB.

Bahkan pelatih berkebangsaan Spanyol tersebut sangat antusias menghadapi laga perdana mereka di Liga 1 2022-2023 usai jeda akibat tragedi Kanjuruhan.

Baca Juga: Tes IQ: Uji Ketangkasan Visual Anda dengan Melihat Perbedaan pada Singa dalam Tantangan Viral Ini

“Bagi saya, saya sangat senang dan pemain juga sangat senang. Ini normal setelah hampir tiga bulan tanpa ada pertandingan. Kami ingin melaksanakan pekerjaan dengan baik dan saya menyatakan kami sudah siap,” kata Luis Milla, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman Liga Indonesia Baru. 

Namun, tim berjuluk Maung Bandung itu dipastikan tanpa diperkuat tiga pemain pilar mereka saat melawan Persik Kediri, yakni Marc Klok, Ricky Kambuaya, dan Rachmat Irianto.

Ketiganya sedang memenuhi panggilan Timnas Indonesia untuk melangsungkan Pemusatan Latihan (TC) yang digelar di Bali, guna persiapan Piala AFF 2022 mendatang.

Terkait dengan hal tersebut, pelatih berusia 56 itu sudah menyiapkan pemain penggantinya untuk menghadapi Persik Kediri.

Baca Juga: Tes IQ: Yakin Penglihatanmu Tajam? Buktikan dengan Cari 3 Perbedaan dari Keluarga Bahagia Ini

“Tanpa tiga pemain tim nasional melawan Persik bagi saya ini normal dan saya paham dalam persiapan untuk tim nasional membutuhkan mereka,” tambahnya.

Mantan pelatih Timnas Indonesia tersebut percaya dengan para pemain Persib Bandung yang ada dan bisa menjawab kepercayaan yang telah diberikan.

“Tapi kami masih punya pemain-pemain lain yang juga sama pentingnya dan saya percaya mereka,” lanjutnya.

Menurutnya, yang terpenting adalah semua pemain Maung Bandung bisa mengerti dengan rencana dan sistem yang akan diterapkannya.

Baca Juga: Tegas! Choi Siwon Ngaku Belum Ada Rencana Menikah

“Semua pemain punya kepercayaan diri dan bagi saya yang terpenting memahami sistem yang diterapkan. Semua pemain sudah siap untuk diturunkan dan itu rencananya ketika tiga pemain timnas tidak memungkinkan untuk diturunkan,” tutupnya.

Kabar dilanjutkannya BRI Liga 1 2022-2023 pada awal Desember 2022 menjadi waktu yang tepat bagi Persib Bandung.

Hal tersebut, tentunya beriringan dengan program latihan Maung Bandung yang sudah intensif dilakukan selama empat minggu terakhir di bawah asuhan Luis Milla.

Bahkan kondisi fisik punggawa Pangeran Biru saat ini sedang dalam keadaan siap untuk menjajal pertandingan.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Liga Indonesia Baru

Tags

Terkini

Terpopuler