Link Nonton, H2H, dan Jadwal Tayang Pertandingan Antara Indonesia vs Curacao

24 September 2022, 11:02 WIB
Simaklah berikut ini informasi mengenai prediksi sjor, H2H, hingga link nonton pertandingan Indonesia vs Curacao. /Instagram.com/@sports.indosiar

PR TASIKMALAYA – FIFA Matchday kembali digelar dengan pertandingan antara Indonesia vs Curacao, dan link nonton untuk pertandingan tersebut akan dipaparkan pada artikel ini.

Berbagai persiapan jelang pertandingan Indonesia vs Curacao sudah dilakukan secara bertahap oleh panitia pelaksana.

Selain itu juga, proses penukaran tiket jelang pertandingan Indonesia vs Curacao juga sudah dilakukan sejak kemarin untuk pertandingan pertama yang diadakan hari ini di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung.

Kemudian pada pertandingan kedua Indonesia vs Curacao akan diadakan mulai Selasa, 27 September 2022 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor.

Baca Juga: Pangeran Harry Diminta Tak Rilis Memoar, Khawatir Timbulkan Perpecahan di Kerajaan Inggris

Berikut adalah head to head antara kedua tim yang dirangkum PikiranRakyat-Tasikmalaya.com.

Head to head

Kedua tim belum pernah bertemu sama sekali pada FIFA Matchday, maka dari itu kemenangan adalah tujuan utama kedua tim.

Tetapi jika melihat dari hasil pertandingan sebelumnya, Timnas Indonesia sedikit lebih baik dengan dua kemenangan saat kontra Timnas Timor Leste.

Baca Juga: Luna Maya Akui Dirinya Orang yang Katro Lantaran Tidak Pernah Kunjungi Tempat Ini

Meskipun pada laga terakhir melawan Bangladesh, Timnas Garuda hanya bermain imbang dengan skor kacamata.

Sedangkan Curacao dalam tiga pertandingan terakhir hanya meraih 1 kemenangan, sekali imbang dan sekali kalah.

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong punya alasan kenapa memilih Curacao sebagai lawan skuad Garuda. Salah satunya adalah perbandingan rangking FIFA yang cukup kontras.

"Memang sangat tinggi ya rangkingnya Curacao, jadi saya ingin melihat tim kita apakah bisa melawan tim bagus ini dengan baik atau tidak, dan apakah bisa memainkan permainan yang kita inginkan,” ucap pelatih asal Korea Selatan itu.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Hari Ini Sabtu, 24 September 2022: Trans TV, SCTV, dan NET TV, Ada Film 'Chaos Walking'

Shin Tae-yong berharap ketika melawan Curacao akan bisa memperbaiki performa dan membuat mental skuad garuda lebih siap.

Pertandingan Indonesia vs Curacao akan berlangsung pada Sabtu, 24 September dan Selasa, 27 September pukul 20.00 WIB.

Laga Indonesia vs Curacao disiarkan langsung melalui layanan streaming Vidio dengan klik LINK INI.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Tags

Terkini

Terpopuler