Link Live Streaming IBL 2022, 'Duel' Raffi dan Baim di Laga RANS PIK Basketball vs Satria Muda Pertamina

19 Januari 2022, 09:31 WIB
Laga RANS PIK Basketball vs Satria Muda Pertama di hari kelima IBL 2022 akan jadi duel dua chairman masing-masing tim, yakni Raffi Ahmad dan Baim Wong. /Kolase Instagram.com/@iblindonesia

PR TASIKMALAYA - Artikel ini akan menyajikan link live streaming pertandingan hari kelima IBL 2022 yang berlangsung di Hall A Basket Senayan, Jakarta.

Salah satu laga menarik di hari kelima IBL 2022, mempertemukan RANS PIK Basketball dengan Satria Muda Pertamina yang disiarkan melalui link live streaming.

Tiga pertandingan lainnya di hari kelima IBL 2022, juga disiarkan melalui link live streaming.

Pertandingan pertama yang disiarkan melalui link live streaming di hari kelima IBL 2022, yaitu Pacific Caesar Surabaya vs Pelita Jaya Bakrie Jakarta.

Baca Juga: Begini Gilanya ‘Obsesi’ Pangeran Andrew, Melibatkan Puluhan Boneka Beruang!

Lalu dilanjutkan dengan West Bandits Solo vs NSH Mountain Gold Timika, dan Bumi Borneo Pontianak vs Prawira Bandung.

Laga RANS PIK Basketball vs Satria Muda Pertamina, diprediksi akan menarik perhatian pecinta bola basket nasional.

Hal ini mengingat adanya nama Raffi Ahmad dan Baim Wong di balik kedua tim tersebut.

Raffi Ahmad menjabat sebagai chairman RANS PIK Basketball, senada dengan posisi Baim Wong di Satria Muda Pertamina.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Liga Inggris: Chelsea Gagal Curi Tiga Poin dari Kandang Brighton

Dari dua laga yang sudah dijalani RANS PIK Basketball di IBL 2022 melawan West Bandits Solo dan Pacific Caesar Surabaya, keduanya berakhir dengan kekalahan.

Sementara Satria Muda Pertamina yang di laga perdananya, takluk oleh Pelita Jaya Bakrie Jakarta, bangkit dengan kemenangan atas NSH Mountain Gold Timika.

Berikut link live streaming pertandingan hari kelima IBL 2022, yang dikumpulkan PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Vidio.com.

Pacific Caesar Surabaya vs Pelita Jaya Bakrie Jakarta mulai pukul 13.00 WIB.

Baca Juga: Hari Keempat IBL 2022: Tangerang Hawks dan Amartha Hangtuah Jakarta Petik Kemenangan Kedua

West Bandits Solo vs NSH Mountain Gold Timika mulai pukul 15.00 WIB.

Bumi Borneo Pontianak vs Prawira Bandung mulai pukul 17.00 WIB.

RANS PIK Basketball vs Satria Muda Pertamina mulai pukul 19.00 WIB.

Disclaimer: Link tersebut hanya informasi bagi para penonton. Jadwal siaran dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan, sesuai kebijakan pihak siaran.***

 

Editor: Gani Kusumanegara

Tags

Terkini

Terpopuler