Hasil Thomas Cup 2021: Sempat Kendor, The Minions Akhirnya Seimbangkan Indonesia dari Denmark

16 Oktober 2021, 20:12 WIB
Ilustrasi. The Minions seimbangkan Indonesia dari Denmark. /Instagram/@kevin_sanjaya

PR TASIKMALAYA - Ganda Putra Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Marcus Fernaldi Gideon atau The Minions turun di semifinal Thomas Cup 2021 pada Sabtu, 16 Oktober 2021.

Di semifinal Thomas Cup 2021, The Minions yang mewakili Indonesia turun melawan  ganda putra Denmark Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

Di partai kedua semifinal Thomas Cup 2021, The Minions berhadapan dengan Kim Astrup dan Anders Skaarup Rasmussen dengan sengit.

The Minions pun berhasil menumbangkan wakil Denmark ini dengan skor 21-13,10-21, dan 21-15 di semifinal Thomas Cup 2021.

Baca Juga: Inul Daratista Tampak 'Kesal' Tak Diundang ke Pernikahan Lesti dan Rizky Billar, Sama Seperti Aty Kodong?

Di set pertama, The Minions langsung tancap gas dengan melakukan penyerangan bertubi tubi pada sang lawan.

Saat posisi 14-8 untuk The Minions Denmark berusaha membubarkan dominasi dengan mengambil lima poin beruntun.

The Minions tak tinggal diam. Mereka pun kembali menjauh setelah merebut lima poin beruntun hingga skor menjadi 19-13 untuk Indonesia.

The Minions akhirnya menutup set ini dengan sebuah smash keras dari Kevin Sanjaya dengan skor 21-13.

Baca Juga: Indonesia Pastikan Naik Podium di Thomas Cup 2021, Bendera Merah Putih Justru Tidak Bisa Dikibarkan Gegara Ini

Set kedua pertarungan makin ketat. The Minions dan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmusse paling menentukan dalam skor.

Meski demikian, The Minions akhirnya terkunci di angka tersebut dan hanya bisa menambah satu poin setelahnya.

Akibat gagal unggul di set dua, The Minions pun harus berjuang di skor ketiga.

Di set ketiga, The Minions kembali ngotot setelah sempat kendor di set kedua.

Baca Juga: Beri Peringatan Keras untuk Amanda Manopo dan Arya Saloka di Masa Depan, Pakar Supranatural: Ada Pengkhianatan

Di interval pertama, The Minions Berjarak cukup jauh dari Kim Astrup dan Anders Skaarup Rasmussen.

The Minions pun akhirnya menutup interval pertama ini dengan skor 11-7 atas wakil Denmark.

The Minions pun makin menjauh di hingga skor terpaut tujuh angka dari pasangan Denmark ini.

Pertandingan ini pun berakhir dengan kemenangan Indonesia dengan skor 21-15 di set ketiga.

Baca Juga: Fiki Naki Terlihat Bersimpati dan Beri Dukungan ke Baim Wong yang Kena Masalah

The Minions pun akhirnya bisa menutup pertandingan ini dengan sk

Dengan hasil ini, kedudukan Indonesia dan Denmark di semifinal Thomas Cup 2021 pun sama 1-1.

Pertandingan Indonesia vs Denmark di Thomas Cup 2021 akan dilanjutkan dengan partai tunggal putra kedua.

Di partai ketiga tersebut, Jonatan Christie akan turun menghadapi tunggal putra Denmark, Anders Antonsen.

Baca Juga: Terawang Adanya Dendam di Balik Kasus Kakek Suhud dan Baim Wong, Ahli Kartu Tarot: Ada Luka-luka Lama

Sejauh ini, Indonesia masih berpeluang untuk merebut tikel final Thomas Cup 2021.

Jika menang, Indonesia akan menghadapi  antara Jepang atau China Final Thomas Cup 2021 yang digelar esok, 17 Oktober 2021.

Simak line up dan urutan pertandingan Indonesia vs Denmark di semifinal Thomas Cup 2021 hari ini.

Partai 1:

Baca Juga: Gempa Guncang Bali, Fiersa Besari Mengingatkan: Be Safe Kawan

Anthony SInisuka Ginting vs Viktor Axelsen.

Partai 2:

Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Kim Astrup dan Anders Skaarup Rasmussen.

Partai 3:

Baca Juga: Ahli Tarot Terawang Ada Sosok yang Menyuruh Baim Wong Meminta Maaf pada Kakek Suhud, Siapa?

Jonathan Christie vs Anders Antonsen.

Partai 4:

Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto vs Mathias Christiansen dan Fredrik SØgaard.

Partai 5:

Shesar Hiren Rhustavito (Indonesia) vs Hans-Kristian Solberg Vittinghus (Denmark).***

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Tags

Terkini

Terpopuler