Update Virus Corona: Tingkat Kesembuhan Pasien Covid-19 di DKI Jakarta Bertambah

- 29 Oktober 2020, 09:33 WIB
UPDATE LENGKAP SEBARAN POSITIF CORONA di 34 Provinsi Indonesia, Rabu 28 Oktober 2020. *
UPDATE LENGKAP SEBARAN POSITIF CORONA di 34 Provinsi Indonesia, Rabu 28 Oktober 2020. * /

PR TASIKMALAYA - Pasien yang telah pulih dari Covid-19 per 28 Oktober 2020 mengalami pertambahan sebanyak 3.545 orang.

Sampai dengan sekarang, pasien yang telah pulih dari Covid-19 secara kumulatif mencapai jumlah 325.793 orang.

Kesembuhan harian teratas dipegang oleh DKI Jakarta yang per harinya bertambah 1.047 kasus serta mencapai jumlah 90.064 kasus. 

Baca Juga: Hasil Liga Champions Krasnodar vs Chelsea: The Blues Sukses Tekuk Tuan Rumah

Seperti yang dilansir oleh PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari situs resmi Covid-19 di Indonesia, Jawa Barat mengalami peningkatan harian tertinggi kedua dalam kesembuhan pasien dengan jumlah 367 kasus dan kumulatif di peringkat ketiga sebanyak 24.507 kasus.

Jawa Tengah berada di posisi ketiga untuk harian tertinggi dengan 327 kasus dan kumulatif ketiga terbanyak yang berjumlah 27.278 kasus. 

Provinsi Riau berada di peringkat berikutnya yang menyumbang kesembuhan pasien dengan jumlah 264 kasus yang kumulatifnya memperoleh 10.467 kasus.

Baca Juga: Pertanyakan Sumbangsih Generasi Milenial untuk Indonesia, Megawati: Jangan Dimanja

Selanjutnya adalah Jawa Timur yang pada hari ini mendapatkan 233 kasus dan kumulatifnya berada di posisi ketiga dengan 45.683 kasus.

Sedangkan, untuk pertambahan pasien yang dinyatakan positif pada hari ini meningkat dengan jumlah 4.029 kasus dan kumulatifnya mencapai total 400.483 kasus.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: covid19.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x