Puncak Festival Iklim 2020, Kementerian LHK Berikan Penghargaan Apresiasi Proklim pada Bupati Ciamis

- 24 Oktober 2020, 21:40 WIB
Ilustrasi emisi gas rumah kaca.
Ilustrasi emisi gas rumah kaca. /

PR TASIKMALAYA - Acara Penghargaan Proklim dalam rangka Puncak Festival Iklim Tahun 2020 diselenggarakan secara virtual dan diikuti oleh kepala daerah se-Indonesia, Jumat, 23 Oktober 2020.

Diketahui, penghargaan tersebut merupakan apresiasi terhadap kebijakan-kebijakan yang dikeluarkan dalam penurunan emisi Gas Rumah Kaca (Emisi Karbon) dan Pengendalian Perubahan Iklim pada tingkat tapak wilayahnya.

Sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com, Sabtu, 24 Oktober 2020 dari laman Pemprov Jabar.

Baca Juga: Antisipasi Libur Panjang, Pemprov Jateng Buat Posko di Lokasi Wisata untuk Pantau Para Pelancong

Di Provinsi Jawa Barat, Bupati Ciamis adalah satu-satunya Kepala Daerah Kabupaten/Kota yang menerima penghargaan tersebut. Kabupaten Ciamis kembali meraih prestasi nasional.

Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya meraih penghargaan Apresiasi Pembina Program Kampung Iklim (Proklim) tahun 2020.

Penghargaan dari Direktorat Jenderal Pengendalian Perubahan Iklim - Kementerian Lingkungan Hidup, dan Kehutanan (KLHK) Republik Indonesia (RI).

Pada tahun sebelumnya, Bupati Herdiat, dan Bupati Purwakarta juga memperoleh penghargaan Pembina Proklim terbaik tingkat Jawa Barat yang diserahkan pada peringatan Hari air Sedunia di Waduk jatiluhur Purwakarta.

Baca Juga: Sertifikasi Halal MUI Belum Diakui Dunia, Ketua Kadin Mengimbau Pemerintah untuk Cari Strategi

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Jabarprov.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x