Hadapi Dinamika Global, Solidaritas Ormas Islam Dianggap Penting

- 18 Oktober 2020, 12:06 WIB
 Pj Ketua Umum DPP LDII Chriswanto Santoso sering beraudiensi dengan ormas keagamaan lain salah satunya dengan PBNU, dan diterima oleh Said Aqil Siradj sebagai langkah koordinasi untuk kontribusi masayarakat.*
Pj Ketua Umum DPP LDII Chriswanto Santoso sering beraudiensi dengan ormas keagamaan lain salah satunya dengan PBNU, dan diterima oleh Said Aqil Siradj sebagai langkah koordinasi untuk kontribusi masayarakat.* //LDII

PR TASIKMALAYA - Indonesia masih menghadapi tantangan global dan regional, baik dalam jangka pendek maupun jangka panjang.

Memanggapi hal itu, DPW LDII Jawa Tengah menggelar seminar daring nasional dengan tema “Mengoptimalkan Soliditas Ormas Islam dalam Menyikapi Kondisi Aktual Kebangsaan Menuju Indonesia Maju'.

Salah satu pembicaranya adalah Pj. Ketua Umum DPP LDII (Lembaga Dakwah Islam Indonesia), Ir. KH. Chriswanto Santoso, M.Sc.

Baca Juga: Terinspirasi saat Lapar, Ciptakan Mie Kristal Berbahan Dasar Rumput Laut

Chriswanto mengatakan, dari sudut pandang geopilitik, keberlangsungan hidup dan eksistensi suatu bangsa sangat dipengaruhi oleh kemampuan bangsa dalam memahami sejarah, budaya, kondisi geografi, serta lingkungan sekitarnya.

“Tumbuh kembangnya suatu bangsa, dipengaruhi pandangan geopolitik yang diyakini oleh entitas suatu bangsa.

“Termasuk dalam entitas itu adalah ormas Islam itu sendiri,” kata Chriswanto sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com, Minggu, 18 Oktober 2020 dari laman LDII.

Baca Juga: Kelebihan Pasokan Listrik, Komisi VI DPR Sebut PLN Berisiko Alami Kerugian

Menurut Chriswanto, Indonesia sebagai negara kepulauan terbesar di dunia, menjadi perlintasan kepentingan berbagai negara.

Ia berpendapat, ormas Islam sebagai salah satu komponen bangsa perlu memahami bahwa kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi, serta informasi dan komunikasi.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: LDII


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x