Pengamat Sarankan Golkar Usung Ridwan Kamil di Pilkada Jabar, Tingkatkan Suara Partai

- 18 Juni 2024, 13:39 WIB
Mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.
Mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. /ANTARA/Ajat Sudrajat/

PR TASIKMALAYA - Pilkada Jawa Barat (Jabar) 2024 masih belum menemukan kepastian terkait siapa saja calon yang akan diusung sebagai Cagub. Melihat hal ini, Pengamat Politik dari Universitas Al-Azhar Indonesia, Ujang Komarudin menyarankan agar Partai Golkar mengusung Ridwan Kamil.

Dirinya menyebut bahwa hal itu sesuai dengan analisisnya terhadap berbagai survei yang secara objektif menyebut elektabilitas mantan Gubernur Jabar (2018-2023) tersebut masih tinggi untuk menjadi Cagub.

“Ikuti elektabilitas berbasis pada rasionalitas dari survei yang objektif,” katanya menjelaskan seperti dikutip dari Antara, Selasa, 18 Juni 2024.

Tak hanya dapat memenangkan kontestasi pemilihan dengan peluang yang lebih besar, Ujang berpendapat bahwa mengusung Ridwan Kamil dalam Pilkada Jabar juga dapat menguntungkan partai.

Baca Juga: Kylian Mbappe Alami Cedera Patah Hidung, Absen di Sisa Laga Piala Eropa 2024?

Menurutnya, Partai Golkar akan mendapatkan keuntungan berupa stabilitas bahkan peningkatan perolehan suara di wilayah Jawa Barat. Sehingga, pada kontestasi Pemilu 2029 mendatang, partai dapat menjaga perolehan suara tersebut.

“Dengan menjadikan RK menjadi Gubernur di Jabar, dapat menjaga, bahkan meningkatkan perolehan suara Golkar pada kontestasi akan datang. Kalau RK menang lagi di Jawa Barat, suara Golkar bisa terjaga,” katanya menambahkan.

Dengan demikian, Ujang menyebut bahwa mengusung politikus yang juga berlatar belakang sebagai arsitek tersebut sebagai Cagub di periode kedua adalah pilihan yang tepat, tak hanya bagi kemenangan di wilayah provinsi, tapi juga menambah kuat pada ranah nasional.

Adapun sebelumnya, Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto menyebut bahwa tokoh yang kerap disapa Kang Emil tersebut masih membuka peluang untuk maju kembali dalam Pilkada Jabar sesuai dengan arahan partai.

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah