Bengkulu Utara Diguncang Gempa 4,8 Magnitudo

- 9 Oktober 2020, 11:05 WIB
Ilustrasi gempa.
Ilustrasi gempa. /PIXABAY/ Tumisu

PR TASIKMALAYA – Bengkulu Utara dilanda gempa dengan magnitudo 4,8 pada Kamis, 8 Oktober 2020 malam.

Berdasarkan keterangan Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa yang terjadi pukul 23.47 WIB yang berjarak 64 km barat laut terjadi di Bengkulu Utara dengan kedalaman 41 km.

Namun, gempa tersebut tidak berpotensi tsunami.

Baca Juga: Khawatir Perang Regional, Tiga Negara Sepakat akan Bertemu di Nagorno-Karabakh

Gempa terjadi pada titik 3.36 LS-101.62 BT dengan pusat gempa yang berada di laut. Gempa bumi kerap terjadi di Indonesia, karena Indonesia terletak pada Cincin Api Pasifik.

BMKG mencatat, setidaknya selama tahun 2019 terjadi 11.573 aktivitas gempa bumi di Indonesia dalam berbagai magnitudo serta kedalaman.

BMKG menambahkan, Aceh merupakan wilayah yang sangat rawan gempa di Indonesia. Tahun 2004, Aceh dilanda gempa dahsyat dengan magnitude 9,0.

Baca Juga: 4 Idola K-Pop yang Dihujat Keras Warganet, Ada yang Dituduh Menghamili Fans

Tahun 2004, gempa yang menggoyang Aceh berpusat di Samudera Hindia dengan kedalaman 10 km dan terjadi sekitar 149 kilometer di sebelah barat Meulaboh, dan diikuti dengan gelombang tsunami dengan tinggi sekitar 20 meter.***

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x