Kata Jokowi, Menteri Agama dan Kapolri soal Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2023

- 1 Juni 2023, 10:10 WIB
Presiden Jokowi.
Presiden Jokowi. /Instagram/@jokowi/

PR TASIKMALAYA – Dalam rangka perayaan Hari Lahir Pancasila pada 1 Juni, Presiden Joko Widodo atau Jokowi memberikan tanggapan mengenai maksud dari lambang atau simbol tersebut.

Presiden Jokowi mengatakan peran Pancasila sudah banyak membantu dalam menghadapi berbagai hal, termasuk hadapi krisis dan dinamika global.

“Selama ini kita bisa bertahan dari krisis dan tantangan global adalah sumbangsih seluruh anak bangsa, berkat persatuan, gotong royong bangsa ini lebih dipercaya dunia. Semua itu pondasinya adalah ideologi pancasila,” tuturnya saat pidato upacara peringatan Hari Lahir Pancasila di pelataran Monumen Nasional (Monas) pada 1 Juni 2023.

Dengan adanya Pancasila, menurut Jokowi, Indonesia diharapkan harus duduk sejajar dengan bangsa-bangsa lain. Karena Indonesia punya dasar yang kuat sebagai negara.

Baca Juga: Album FML Menjadi Album Pertama SEVENTEEN yang Masuk Top 50 Billboard 200 Selama 4 Minggu

“Kita siap bekerja sama dan berkolaborasi dengan negara manapun dan menjadi jembatan dari hubungan antar negara di dunia,” ujarnya.

“Inilah Indonesia yang tidak bisa didikte oleh negara manapun, tetapi siap untuk berkolaborasi,” tandasnya.

Di lain hal, Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas mengatakan Pancasila adalah Kalimatun Sawa, titik temu seluruh keberagaman di Indonesia menjadi satu menuju kejayaan bangsa dan negeri.

Menjaga Pancasila adalah dalam rangka membangun peradaban. Selamat hari lahir Pancasila 1 Juni 2022," ujar Menag Yaqut, dikutip dari PMJ News.

Baca Juga: TES IQ: Belajar Buat Ujian Masuk Universitas Malah jadi Begini, Buktikan Kamu Jenius dengan Membedakan Gambar

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x