Ramai soal Perubahan Sistem Pemilu 2024, Anies Baswedan: Proposional Terbuka Harus Dipertahankan

- 31 Mei 2023, 13:32 WIB
Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan
Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan /Pikiran-Rakyat.com/Amir Faisol

PR TASIKMALAYA - Menjelang perhelatan Pemilu 2024, media sosial dihebohkan dengan wacana perubahan sistem Pemilu, yang tadinya Proposional Terbuka menjadi Proposional Tertutup.

Hal tersebut tentunya memancing beragam tanggapan dari berbagai pihak. Salah satunya datang dari Calon Presiden (Capres) dari Partai Nasdem, Anies Baswedan.

“Sistem Proposional Terbuka harus dipertahankan,” ujar Anies saat konferensi pers di Jalan Brawijaya X, Jakarta, Selasa, 30 Mei 2023 seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari ANTARA.

Anies berpendapat bahwa sistem proposional terbuka memberikan kesempatan pada rakyat untuk lebih bebas menentukan siapa pemimpinnya. Sebab pengambilan keputusan sepenuhnya ada di tangan rakyat, bukan pihak lain.

Baca Juga: Ketua DPP NasDem Sebut Cawapres untuk Anies Baswedan Akan Menggertak Pesaing di Pilpres 2024

Sedangkan, sudah diketahui bahwa dalam sistem yang sebaliknya, yaitu sistem proposional tertutup, rakyat hanya berhak memilih partai politik yang diminatinya. Terkait tokoh yang akan menduduki kursi legislatif, seutuhnya ada dalam kuasa Ketua Partai.

“Kesempatan kepada rakyat dalam menentukan calonnya jangan sampai dihapus karena itulah indikator bahwa kekuasaan ada di tangan rakyat,” ucapnya melanjutkan dalam konferensi tersebut.

Anies pun bersyukur atas laju demokrasi Indonesia. Ia berpendapat bahwa sistem pemilu yang sekarang sudah menjadi representatif dari majunya demokrasi di negeri ini.

Baca Juga: Anies Baswedan Berikan Kriteria untuk Pendamping Calon Wakil Presiden, Cukup Unik!

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x