Akun yang Diduga Sindir Iriana Jokowi Tengah Diselidiki Bareskrim Polri

- 19 November 2022, 07:05 WIB
Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri tengah menyelidiki identitas akun yang menyindir Ibu Negara Iriana Jokowi.*
Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri tengah menyelidiki identitas akun yang menyindir Ibu Negara Iriana Jokowi.* /ANTARA FOTO/Media Center G20 Indonesia/Zabur Karuru/wsj.

PR TASIKMALAYA - Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri tengah menyelidiki identitas akun seseorang yang diduga menyindir Ibu Negara Iriana Jokowi.

Seperti yang diketahui, akun dengan nama @KoprofilJati tengah menjadi sorotan publik usai diduga menyindir Ibu Negara Iriana Jokowi.

Akun @KoprofilJati ini diketahui mengunggah foto Ibu Negara Iriana Jokowi yang sedang berfoto dengan Ibu Negara Korea Selatan, Kim Kun Hee di acara KTT G20.

Dalam postingan foto tersebut, akun @KoprofilJati ini menulis cuitan yang dinilai telah menghina Ibu Negara Iriana Jokowi.

Baca Juga: Tes IQ: Yakin Super Teliti? Sulit Melihat Lebih dari 1 Perbedaan di Sekitar Tukang Besi Ini dalam 17 Detik

Bahkan cuitanya ini menjadi trending nomor satu di Twitter Indonesia dengan tanda pagar (hastag) Ibu Negara.

Pihak kepolisian pun mengambil langkah atas kasus yang saat ini menjadi perbincangan publik.

Dimana Bareskrim Polri saat ini sedang menyelidiki akun yang menyindir Ibu Negara tersebut.

Direktur Tindak Pidana Siber Brigjen Pol. Adi Vivid Agustiadi Bachtiar telah membenarkan bahwa pihaknya tengah menyelidiki identitas akun tersebut.

Baca Juga: Simak Ramalan Zodiak Gemini dan Virgo pada Sabtu, 19 November 2022

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x