Cek Fakta: Beredar Kolase 4 Foto yang Bandingkan Jalanan Indonesia dengan Negara Lain di Tengah Wabah Virus Corona, Tinjau Kebenarannya

- 22 Maret 2020, 20:23 WIB
Kolase foto jalanan di tengah wabah virus corona.*
Kolase foto jalanan di tengah wabah virus corona.* /MAFINDO

Namun setelah dilakukan penelusuran, tim cek fakta Masyarakat Anti Hoaks Indonesia (MAFINDO), klaim di narasi yang menyertai foto yang unggah terkiat kondisi jalan 4 negara dan kota terpapar virus corona itu adalah klaim yang keliru.

Baca Juga: Unggah Kondisi Ruangan Isolasi, Andrea Dian Beroleh Banyak Dukungan Moril dari Selebriti Tanah Air

Dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari situs @turnbackhoaks.id, foto di kanan bawah yang bertuliskan “INDONESIA” itu bukanlah foto keadaan Indonesia, ataupun Jakarta pada saat virus corona atau Covid-19 diumumkan.

Foto itu sudah diunggah ke internet setidaknya sejak tahun 2016 lalu. Salah satu yang mengunggah foto ini adalah akun Youtube Guntur Wibowo yang memakai foto tersebut sebagai gambar thumbnail.

Video berjudul 'Traffic Slip and Slide, Kawasaki Ninja 250, Ninja 300 Guntur Wibowo' telah diunggah pada 16 Maret 2016.

Baca Juga: Update Virus Corona Minggu 22 Maret 2020: Total Kasus di Dunia Tembus 300.000, WHO Sebut Harapan Datang dari Wuhan

Pada deskripsi videonya, Guntur menulis keterangan panjang mengenai perjalana lalu lintas Jakarta yang selalu dilanda kemacetan setiap harinnya.

"Jadi, bagaimana rasanya berada dalam perjalanan Lalu Lintas gila di Jakarta Indonesia? Ini adalah rute harian saya, saya selalu mengendarai sekitar 17-18.00 malam di Jakarta,

"Lalu lintas sangat liar, hanya berhati-hati di sudut-sudut itu karena semua orang dalam suasana hati untuk pulang, terpotong-potong gila dan meluncur di depan Anda adalah hal biasa lihat di sini, santai dan santai saja,” dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari akun Youtube Guntur Wibowo.

Baca Juga: Unggah Kondisi Ruangan Isolasi, Andrea Dian Beroleh Banyak Dukungan Moril dari Selebriti Tanah Air

Berdasarkan fakta yang berhasil dihimpun PikiranRakyat-Cirebon.com, terkait kolase foto yang mengklaim Jakarta tetap dilanda kemacetan di tengah wabah virus corona, dapat dipastikan hoaks dan masuk dalam kategori konten menyesatkan.***

Halaman:

Editor: Gugum Rachmat Gumilar

Sumber: Mafindo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x