Jangan Takut dan Panik, Presiden Jokowi Bagikan Tips Sederhana Cara Cegah Penyebaran Virus Corona

- 6 Maret 2020, 07:31 WIB
Presiden Jokowi Bagikan Tips Sederhana Cara Cegah Penyebaran Virus Corona.*
Presiden Jokowi Bagikan Tips Sederhana Cara Cegah Penyebaran Virus Corona.* //YouTube Sekretariat Presiden

PIKIRAN RAKYAT - Pasca diumumkannya dua WNI positif virus corona di Depok, masyarakat menjadi mulai khawatir dan panik. Namun, keduanya sudah menjalani perawatan di RSPI Sulianti Suroso sejak 1 Maret 2020.

Kepanikan berlebih yang terjadi di masyarakat bahkan menyebabkan masker dan hand sanitizer menjadi langka di pasaran.

Banyak masyarakat yang takut tertular dengan virus yang berasal dari Wuhan tersebut dan segera melakukan berbagai tindak pencegahan.

Baca Juga: Sediakan PIKOBAR Covid-19, Cara Pemerintah Provinsi Jawa Barat Tangkal Hoaks Virus Corona

Namun, tindakan yang dilakukan masyarakat justru menimbulkan kepanikan yang berlebih dan beberapa oknum justru memanfaatkannya sebagai momentum guna meraup pundi-pundi uang.

Jadi, sebenarnya apakah kita harus takut dengan virus corona?

Presiden RI Joko Widodo melalui akun Youtube Seketariat Presiden, memberitahu kepada masyarakat untuk tidak takut secara berlebihan terhadap virus corona.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Tasikmalaya, Jumat 6 Maret 2020: Indihiang dan Cisayong akan Diguyur Hujan di Siang hari dan Malam hari Cerah Berawan

Video berdurasi dua menit berjudul 'Presiden Bagi Tips Sederhana Cara Cegah Penyebaran KORONA' tersebut, menjelaskan mengenai cara mencegah penyebaran virus corona.

"Dari data yang saya terima, 94 persen lebih penderitanya dapat disembuhkan, untuk itu kita perlu melakukan hal-hal seperti ini," ujar Presiden Joko Widodo seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari akun Youtube Sekretariat Presiden.

Melalui video yang dirilis pada 5 Maret 2020 tersebut, Presiden yang mengenakan kemeja putih mempraktikan cara mencuci tangan yang benar dengan durasi 20 detik.

Baca Juga: Pastikan Ketersediaan Kebutuhan Masyarakat, Polres Tasikmalaya Kota Tindak Tegas Penimbun Kebutuhan Pokok dan Alat Kesehatan

"Pertama jangan lupa untuk mencuci tangan dengan air yang mengalir dan dengan sabun," ujar Presiden.

Kemudian video berlanjut dengan suara narator yang memberitahukan cara pencegahan selain mencuci tangan.

Pertama, kita harus menghindari menyentuh mata, hidung, dan mulut. Hal tersebut patut dilakukan karena telapak tangan rentan menyentuh banyak benda yang terkontaminasi virus.

Baca Juga: Bahasa Penanganan Wabah Virus Corona, Wali Kota Tasikmalaya Lakukan Teleconference dengan RSHS Bandung

Kedua, jaga jarak dari siapapun yang batuk dan bersin karena virus corona dapat menyebar melalui tetesan yang keluar saat batuk atau bersin.

Kemudian terakhir, berikanlah masker kepada orang-orang yang sakit.

"Cukup sederhana dan mudah dilaksanakan," ujar Presiden.

Baca Juga: Reuni Para Pemain Flm Keluarga Cemara 1990-an, Film 'Terimakasih Emak Terimakasih Abah' Telah Rampung Digarap

Di akhir video, Presiden Joko Widodo meminta masyarakat untuk tidak cemas, panik, dan takut. Presiden mengungkapkan bahwa musuh terbesar kita saat ini bukanlah virus corona, namun rasa cemas, panik, ketakutan, dan berita hoaks serta rumor.

"Kita sebenarnya harus yakin dengan fakta, informasi, solidaritas bersama, dan gotong royong," pungkas Presiden.

***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: YouTube Sobat Dosen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x