Puluhan Siswa SMPN 1 Turi Sleman Hanyut Saat Susur Sungai Sembor, 4 Siswa Dikabarkan Tewas

- 21 Februari 2020, 20:53 WIB
PULUHAN Siswa SMP Negeri Turi Hanyut di Sungai Sembor, 4 Orang Meninggal
PULUHAN Siswa SMP Negeri Turi Hanyut di Sungai Sembor, 4 Orang Meninggal /dok.BNPB/
PIKIRAN RAKYAT - Siswa SMP Negeri 1 Turi, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, hanyut di Sungai Sembor, Sleman saat mengikuti kegiatan outbond Pramuka.

Diketahui, kegiatan tersebut diikuti oleh 257 siswa, mereka yang tergabung dalam kegiatan pramuka merupakan kelas tujuh dan delapan.

Dari 257 orang murid yang mengikuti kegiatan penyusuran sungai tersebut, dikabarkan enam diantaranya hanyut, mereka hanyut terbawa arus sungai yang deras pada Jumat 21 Februari 2020 hari ini.
 
Baca Juga: 3 Deretan Artis Terjerat Narkoba di Awal Tahun 2020, Terbaru Pemain Sinetron Anak Langit

"Beberapa murid yang sedang melakukan penyusuran sungai hanyut ketika arus sungai yang deras di Sungai Sembor pada Jumat 21 Februari 2020. Murid hanyut yang sudah ditemukan berjumlah 6 orang," tulis akun Twitter @BNPB_Indonesia, seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com.

Dari keenam siswa pramuka yang dikabarkan hanyut dan diketemukan, empat diantaranya sudah meninggal dunia.

"Empat orang diketemukan meninggal dunia, dua di antaranya sudah teridentifikasi atas nama Nur Azizah dan Arisma," tulis akun Twitter BNPB_Indonesia.
 
Baca Juga: Usai Dievakuasi dari Kapal Pesiar Diamond Princess, Dua Warga Australia Dikonfirmasi Positif Virus Corona

Berdasarkan pantauan lokasi, insiden hanyut para siswa tersebut terjadi di Sungai Sembor yang berada di Dusun Dukuh, Desa Donokerto, Kecamatan Turi, Sleman, D.I. Yogyakarta.

Kejadian tragis ini bermula dari kegiatan outbond pramuka, dengan agenda penyusuran sungai para murid, namun hingga kini terkait apa yang mereka gunakan untuk kegiatan tersebut masih simpang siur.

Diantaranya ada yang berkata menggunakan perahu, lainnya mengatakan mereka menyusur sungai dengan masuk ke sungai langsung tanpa alat.
 
Baca Juga: Kaget Dapat Informasi Penunggakan, Pemkot Tasikmalaya Siap Lunasi Ratusan Kendaraan Dinas yang Menunggak Pajak

Namun yang pasti, saat kegiatan penelusuran itu, tiba-tiba banjir dengan arus deras datang dan menghanyutkan keenam orang siswa tersebut.

Saat ini, tim gabungan dari SAR dan Polres Sleman masih melakukan pencarian korban hanyut. Pihak BPBD dan TNI turut membantu dalam penanganan darurat.

Atas kejadian tersebut, warganet berbondong-bondong mengucapkan keprihatinannya terkait keadaan ini, bahkan tagar SMPN 1 Turi menjadi trending topic nomor satu di Twitter saat ini.
 
Baca Juga: Komunitas 'Sampah Cantik' Sulap Bantaran Sungai Ciloseh jadi Taman Bermain Warna-Warni

"Kami keluarga besar PS Sleman mengucapkan duka cita mendalam atas musibah yang menimpa saudara kita di SMPN 1 Turi. Semoga seluruh upaya evakuasi terhadap adik-adik kita mendapati kemudahan dan kelancaran. Aamiin," tulis akun Twitter @PSSleman.

Banyak warganet juga yang mempertanyakan tanggapan penanggungjawab acara tersebut dan rancangan acara yang kecolongan diijinkan oleh pihak sekolah.***
 

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x