Bicarakan Ekspor, Menteri Perdagangan Nimbrung di Rakernas Kementerian Pertanian

- 29 Januari 2020, 13:30 WIB
ILUSTRASI cargo ekspor impor.*
ILUSTRASI cargo ekspor impor.* /DOK. CANVA/

PIKIRAN RAKYAT - Badan Pusat Stastistik mencatat akumulasi nilai ekspor nonmigas Indonesia ke negara tujuan utama pada Januari hingga Juli 2019 mengalami penurunan.

Penurunan tertinggi terjadi pada pangsa ekspor nonmigas Indonesia ke Belanda dan Jepang. Pangsa ekspor nonmigas tertinggi masih didominasi Tiongkok dan Amerika Serikat (AS).

Gebrakan awal tahun 2020 di berbagai Kementerian Indonesia sudah mulai dirasakan. Rapat Kerja Nasional (Rakernas) yang diselenggarakan oleh Kementerian Pertanian mengikutsertakan Kementrian Perdagangan.

Baca Juga: MUI Adakan Olimpiade Halal, Gelar Juara Jatuh ke Tangan Siswa Kelas XI 

Mentan Syahril Yasin Limpo mengajak Agus Suparmanto selaku Mendag untuk melakukan kerjasama terkait peningkatan ekspor nonmigas.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari situs Kementerian Perdagangan, Agus menegaskan akan memperkuat sinergi untuk mencapai surplus neraca perdagangan dengan pertumbuhan eskpor nonmigas.

Agus menuturkan peran dan dukungan dari Kementan sangat dibutuhkan. Kementan harus bahu membahu meningkatkan  daya  saing produk pertanian melalui peningkatan kualitas dan produksi hasil pertanian.

Baca Juga: Kreatif, Pria Asal Bandung Sulap Sudut Kota Jadi Hidden Gems Berbentuk Background Art Anime

Diversifikasi produk pertanian dengan  mengolah  produk  pertanian  yang  bernilai  tambah, serta  peningkatan  kapasitas  sumber  daya pertanian dalam rangka meningkatkan kemampuan para petani.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Kementrian Perdagangan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x