Santai Dikritik Karena Nonton Sinetron Ikatan Cinta, Mahfud MD: Nggak Apa-apa Dibilang Tak Punya Empati

- 30 Juli 2021, 12:27 WIB
Mahfud MD diketahui kerap menonton Sinetron Ikatan Cinta dan tidak masalah dikritik oleh masyarakat.
Mahfud MD diketahui kerap menonton Sinetron Ikatan Cinta dan tidak masalah dikritik oleh masyarakat. /Twitter.com/@mohmahfudmd

 

PR TASIKMALAYA - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan, Mahfud MD diketahui kerap menonton Sinetron Ikatan Cinta.

Namun, Mahfud MD mengaku santai meski dikritik netizen karena menonton Sinetron Ikatan Cinta.

Sebelumnya, Mahfud MD mengaku semenjak pandemi Covid-19 ia memiliki waktu luang untuk menyaksikan Sinetron Ikatan Cinta karena adanya PPKM.

Baca Juga: Pengorbanan Billy Syahputra Diterawang Tak Bisa Luluhkan Amanda Manopo, Denny Darko: Takut Dosa!

Tak hanya itu, ia juga mengomentari soal sistem hukum dalam cerita Sinetron Ikatan Cinta tersebut.

Melihat unggahan tersebut, banyak netizen yang mengkritik Mahfud MD.

Pasalnya banyak masyarakat yang menderita karena pelaksanaan PPKM dan Mahfud MD dengan santainya menonton Ikatan Cinta.

Baca Juga: Ramalan Horoskop Cinta Jumat, 30 Juli 2021: Scorpio Berhati-hati, Sagitarius Banyak Ajakan Kencan

Banyaknya kritikan yang diberikan kepadanya, Mahfud MD mengaku santai dengan hal tersebut.

“Enggak apa—apa, kan tidak perlu ditanggapi, saya enggak pernah nanggapi juga. Itu bagus-bagus saja, kritik begitu, kan pejabat harus punya empati. Kalau itu dianggap enggak empati, ya silakan,” tutur Mahfud MD.

Tak hanya Sinetron Ikatan Cinta, Mahfud MD juga mengaku menonton film lainnya setiap malam.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Jumat, 30 Juli 2021: Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo Kamu Sedang Menjalani LDR

Mahfud MD pun menilai hal itu tidak masalah, daripada justru menyaksikan film-film yang tidak senonoh.

“Terus terang saya nonton tiap malem, tengah malem pun saya nonton film-film detektif, film pengadilan, memangnya kenapa? Daripada misalnya buka link porno, buka situs porno, kan itu banyak yang begitu, cuma enggak disiarkan,” katanya.

Bahkan sebelum tidur, Mahfud MD juga mengaku selalu memutar selawat dari Youtube, dan itu bukanlah sebuah masalah.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 30 Juli 2021 Aquarius, Pisces, Aries, dan Taurus: Belajar Kemampuan Baru

“Saya nonton saja, kalau mau tidur saya nyetel Youtube yang selawat-selawat itu, memangnya kenapa? Kan kita juga punya hak untuk melakukan itu tanpa mengurangi tugas-tugas kita,” ujarnya.

Mahfud MD menegaskan bahwa dirinya tidak mempermasalahkan kritikan yang disampaikan kepada masyarakat, karena tidak ada efek politik apa pun.

“Saya enggak apa-apa, silakan kritik, itu enggak ada efek politiknya. Ya enggak apa-apa dibilang enggak punya empati, enggak apa-apa,” katanya.

Baca Juga: Andi Arief: Ruhut Sitompul Minta Ketum Partai Demokrat untuk Titipkan Pengganti Moeldoko ke Jokowi

Artikel ini sebelumnya tayang di Pikiran Rakyat dengan judul "Mahfud MD Dikritik karena Nonton Ikatan Cinta: Daripada Buka Situs Porno"***

Editor: Tita Salsabila

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x