Ditaklukan Wakil dari Tiongkok, Langkah Jonatan Christie Terhenti di Babak 16 Besar Olimpiade Tokyo 2020

- 29 Juli 2021, 20:46 WIB
Jonatan Christie terdepak dari babak 16 besar Olimpiade Tokyo 2020 setelah dikalahkan Wakil Tiongkok Shi Yu Qi dua game berturut-turut.
Jonatan Christie terdepak dari babak 16 besar Olimpiade Tokyo 2020 setelah dikalahkan Wakil Tiongkok Shi Yu Qi dua game berturut-turut. /ANTARA FOTO/SIGID KURNIAWAN

PR TASIKMALAYA - Jonatan Christie harus menerima pil pahit karena langkahnya terhenti di babak 16 besar Olimpiade Tokyo 2020.

Jonatan Christie merupakan wakil Indonesia di nomor tunggal putra cabor (cabang olahraga) bulutangkis pada Olimpiade Tokyo 2020.

Pada babak 16 besar, Jonatan Christie menghadapi wakil dari Tiongkok yakni Shi Yu Qi.

Baca Juga: Sebut Khadeejah Miliki Kesamaan dengan Ria Ricis, Oki Setiana Dewi: Pemberani dan Hobi Olahraga

Terhentinya langkah Jonatan Christie pada babak 16 besar Olimpiade Tokyo 2020 dibagikan oleh akun Twitter resmi milik Kementerian Pemuda dan Olahraga pada Kamis 29 Juli 2021.

"Terima kasih telah berjuang Jonatan Christie! Wakil Indonesia yang turun di nomor tunggal putra," tulis akun Twitter @KEMENPORA_RI seperti dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com.

Jojo panggilan akrab Jonatan Christie, tak mampu mengimbangi permainan Shi Yu Qi.

Baca Juga: Heboh Kabar Rizky Billar dan Lesti Kejora Sudah Nikah Diam-diam, Ini 3 Rumor yang Diklaim sebagai Bukti

Pada game pertama, Jojo hanya mampu meraih sebelas poin sementara rivalnya, Shi Yu Qi berhasil menyabet dua puluh satu poin.

Halaman:

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: Twitter @KEMENPORA_RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x