Peringati Hari Bumi, Nadiem Makarim Ungkap Makna Nama Putrinya yang Terinspirasi dari Keindahan Alam

- 22 April 2021, 17:00 WIB
Nadiem Makarim peringati Hari Bumi sekaligus merayakan hari ulang tahun putrinya yang namanya terinspirasi dari keindahan bumi.*
Nadiem Makarim peringati Hari Bumi sekaligus merayakan hari ulang tahun putrinya yang namanya terinspirasi dari keindahan bumi.* /Instagram/@nadiemmakarim

PR TASIKMALAYA - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim turut memperingati Hari Bumi yang jatuh pada tanggal 22 April setiap tahunnya.

Nadiem juga merayakan hari yang diperingati secara internasional itu sebagai hari ulang tahun putri bungsunya, Sierra.

Nadiem pun mengungkapkan dalam postingan Instagram pribadinya pada Kamis, 22 April 2021, bahwa makna nama putrinya itu adalah "pegunungan".

Baca Juga: Sule Masih Bungkam Soal Isu Rumah Tangga, Nathalie Holscher: Sabar Itu Ada Batasnya

"Hari ini Hari Bumi. Ini juga hari lahir anak bungsu saya, Sierra," tulis Nadiem.

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari @nadiemmakarim, ia menyebut mengapa ia memilih nama Sierra untuk putrinya.

"Saya pilih nama itu untuk menghormati bumi kita yang begitu indah tapi begitu rentan," kata Mendikbud.

Baca Juga: Begini Tanggapan Oma Hetty Terkait Kabar Retaknya Rumah Tangga Sule dan Nathalie Holscher

Ia mengaku bahwa putrinya yang masih balita itu suka mengajukan pertanyaan terkait kondisi bumi yang kian memburuk setiap harinya.

"Anak balita saya suka bertanya, “kenapa bumi lagi sakit, Dada?”. Saya jawab, “iya karena enggak diurus sama manusia," kata Nadiem.

"Jadi bumi sakit, dan sekarang demam. Kayak kamu kalau lagi sakit”," sambungnya kepada putrinya tersebut.

Baca Juga: Tengah Terlibat Projek Pembuatan Lagu untuk Lesti Kejora, Yendri LIDA Justru Dituding Telantarkan Anak Istri

Nadiem memaparkan bahwa ke depannya, kita dan generasi mendatang akan hidup di mana bumi mengalami perubahan iklim yang ekstrim hingga mengganggu keseimbangan alam.

Sebagai dampaknya, bumi akan mempercepat terjadinya bencana alam seperti banjir, longsor, badai, kekeringan ekstrim dan pemutihan karang yang akan kian meningkat.

"Beban pemulihan bumi ada di kita, generasi muda. Ini tugas berat," ungkap Menteri yang berusia 36 tahun itu.

Baca Juga: KRI Nanggala 402 Hilang Kontak, Menhan Prabowo: Saya Yakin Bisa Diselamatkan Secepat Mungkin

"Tapi saya yakin akan mempersatukan pemuda-pemudi di Indonesia dan seluruh dunia dalam misi ini," pungkasnya.

Dalam postingan foto yang diunggah pada Kamis siang itu, Nadiem tampak duduk menghadap pemandangan yang indah dengan laut dan pegunungan.

Tidak diketahui pasti lokasi di mana foto tersebut diambil. Namun bila dilihat dari formasi pegunungan dan suasana lautnya, diduga foto itu diabadikan di Kepulauan Raja Ampat, Papua Barat.

Baca Juga: Ruben Onsu Pertemukan Betrand Peto dengan Ibu Kandungnya. Ibu Vivi : Mama Tetap Menyayangi Onyo Lewat Doa

Selain itu, Nadiem pun berpose di bawah laut saat diving bersama sang istri, Franka Makarim.***

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah