Andi Arief Sebut ‘Dana Haji Tambal APBN’, Stafsus Kemenkeu Yustinus Prastowo: Itu Hoaks Tuhan Tidak Suka!

- 23 Februari 2021, 09:55 WIB
Staf Khusus Menkeu Yustinus Prastowo (kanan) tanggapi Andi Arief (kiri)/*
Staf Khusus Menkeu Yustinus Prastowo (kanan) tanggapi Andi Arief (kiri)/* /Instagram/@andiarief_real/@prastowoyustinus

PR TASIKMALAYA - Staf khusus (Stafsus) Kementerian Keuangan (Kemenkeu), Yustinus Prastowo menanggapi pernyataan dari Politisi Partai Demokrat Andi Arief.

Andi Arief sebelumnya menyinggung perihal informasi yang tersebar di grup WA mengenai pemerintah telah menggunakan dana haji untuk menambal Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN).

Hanya saja, Yustinus Prastowo menampik informasi yang dipertanyakan oleh Andi Arief mengenai kabar Pemerintah Presiden Joko Widodo (Jokowi) menambal ABPN dengan dana haji.

 Baca Juga: Anies Baswedan Berduka: Insya Allah Almarhum akan Membuka Pintu Jannah untuk Kedua Orangtuanya

Yustinus Prastowo menanggapi pernyataan Andi Arief dalam cuitan akun miliknya pada Senin 22 Februari 2021.

Bung @Andiarief__ yang baik,” ucap Yustinus Prastowo sebagaimana yang telah dikutip pikiranrakyat-tasikmalaya.com dari akun @prastow pada Selasa 23 Februari 2021.

Yustinus Prastowo meminta Andi Arief untuk cek sumber informasi perihal dana haji tersebut.

Baca Juga: Hasil Survei di Tingkat Ormas Sebut FPI Paling Tidak Puas dengan Kinerja Pemerintahan Jokowi

Bahkan, Yustinus Prastowo menjelaskan pernyataan dari Andi Arief tersebut jelas-jelas hoax atau berita yang tidak dapat dipertanggung jawabkan kebenarannya.

Halaman:

Editor: Tita Salsabila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x