Tengah Dalami Dugaan Kasus Korupsi ASABRI, Jaksa Agung: Ada 7 Calon Tersangka

- 26 Januari 2021, 15:31 WIB
Ilustrasi korupsi.
Ilustrasi korupsi. //Pixabay /Sajinka2/Pixabay


PR TASIKMALAYA - Kejaksaan Agung lewat Jaksa Agung Sanitiar Burhanuddin  menyebut terus mendalami kasus dugaan korupsi PT Asuransi Sosial Angkatan Darat Bersenjata Republik Indonesia (Persero) atau ASABRI.

Dari penelusuran pihak Jaksa Agung, setidaknya ada tujuh calon tersangka dalam dugaan korupsi ASABRI tersebut.

"Telah dilakukan pemeriksaan 18 orang saksi. Sudah tujuh calon tersangka dan masih dapat berkembang," ujar Jaksa Agung Sanitiar Burhanuddin dalam rapat kerja dengan Komisi III DPR RI, Selasa, 26 Januari 2021 sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari PMJ News.

Baca Juga: Soal Transaksi Lintas Negara Oknum yang Terafiliasi dengan FPI, Islah Bahrawi: Polri Harus Telusuri Motifnya

Kendati begitu, Jaksa Agung Burhanuddin mengatakan belum bisa menyampaikan nama-nama calon tersangka dalam dugaan korupsi ASABRI tersebut.

Pasalnya, penyidik Kejaksaan Agung masih melakukan pendalaman atas dugaan korupsi ASABRI itu.

Sebelumnya, Kejaksaan Agung telah menaikkan status kasus dugaan korupsi ASABRI dari penyelidikan ke penyidikan.

Dalam perkara, Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) menaksir kerugian PT ASABRI mencapai Rp 16 triliun.

Baca Juga: Hadiri CAS 2021, Jokowi Sampaikan Empat Langkah Penanganan Perubahan Iklim

Pelaku diduga orang yang sama dengan pembobol PT Asuransi Jiwasraya, yakni Heru Hidayat dan Benny Tjokrosaputro.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x