Jadi ini Alasan Menhan Prabowo Subianto Jarang Berikan Statement di Media?

- 4 Januari 2021, 13:16 WIB
Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto
Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto /Instagram.com/@prabowo

 

PR TASIKMALAYA - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menjelaskan betapa pentingnya sektor pertahanan bagi Negara. 

Mantan Calon Presiden Republik Indonesia ini mengaitkan dengan isi Pembukaan UUD dengan kalimat ‘melindungi segenap tumpah darah’.

Jadi ini artinya apa memang Negara didirikan pertama untuk melindungi rakyatnya, berarti wilayahnya dilindungi, tidak mungkin rakyat hidup tanpa wilayah tanpa bumi,” ungkap Prabowo seperti yang dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari akun instagram @indonesiaadilmakmur, pada 4 Januari 2020.

Baca Juga: Tiba di Polda untuk Pemeriksaan Soal Video Syur bersama Gisel, Nobu: Aku Berserah pada-Mu

“Dengan begitu pentingnya sektor pertahanan, sektor pertahanan juga hakikatnya juga menjaga kemerdekaan kita dari ancaman luar negara asing, negara asing tapi sering memakai orang dalam,” ujar Prabowo Subianto

Dalam kesempatan tersebut pewawancara bertanya kepada Ketua Umum Partai Gerindra tersebut perihal dirinya jarang sekali memberikan statement kepada Media.

“Dalam hal ini masalah security, keamanan, masalah katakanlah masalah kerahasiaan itu sangat penting, jadi salah kalau Menteri Pertahanan banyak bicara,” jawab Prabowo Subianto.

Bahkan dalam penjelasannya, tidak mungkin dirinya menceritakan apapun mengenai pertahanan negara, sebab ditakutkan orang yang memiliki niat tidak baik pada Indonesia akan memanfaatkan hal tersebut.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Instagram @bpptkg


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x