Tolak Tes Swab, Ferdinand Hutahaean: Pemerintah Harus Tegas pada Rizieq Shihab

- 28 November 2020, 20:15 WIB
Habib Rizieq Shihab
Habib Rizieq Shihab /ANTARA/Muhammad Iqbal

 

PR TASIKMALAYA - Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit UMMI Kota Bogor, Jawa Barat.

Namun, Habib Rizieq dikabarkan menolak untuk melakukan tes swab.

Hal itu dibenarkan oleh Wali Kota Bogor Bima Arya yang mendapatkan laporan dari Tim Dinas Kesehatan Kota Bogor.

Baca Juga: Link Live Streaming Manchester City vs Burnley: The Citizen Diprediksi Raih Kemenangan

Bima menuturkan, pihak keluarga tidak bersedia jika Habib Rizieq menjalani tes swab, tanpa diketahui alasan pastinya.

"Kota Bogor itu wilayah tugas saya. Karena itu, saya akan mendatangi rumah sakit untuk meminta klarifikasi, mengapa menolak," kata Kepala Satgas Penanangan Covid-19 Kota Bogor tersebut.

Pemerintah Kota Bogor memberikan arahan untuk menjalani swab tes yang tertera dalam peraturan mandat UU Nomor 6 Tahun 2018 tentang Kekarantinaan Kesehatan.

Baca Juga: 9 Jenis Logistik Belum Diterima KPU Melawi, dari Buku Panduan KPPS hingga APD

Bima mengatakan bahwa swab test hanya suatu hal yang menentukan bahwa posisinya ada di negatif atau positif Covid-19.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Twitter @FerdinandHaean3


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x