KPK Tangkap Menteri KKP, Unggahan Terakhir di Instagram hingga Ucapan dari Ernest Prakasa

- 25 November 2020, 11:44 WIB
Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo
Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo /instagram.com/edhy.prabowo/

PR TASIKMALAYA - Kabar mengejutkan hari ini datang dari KPK yang menyebut bahwa pihaknya telah menangkap Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo setibanya di Indonesia setelah melakukan lawatan di Amerika Serikat sejak beberapa hari lalu.

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com, ketika terbang ke Amerika Edhy Prabowo menyempatkan diri untuk menemui ABK asal Indonesia yang bekerja di Amerika.

Dalam unggahan terakhirnya, Edhy Prabowo mengunggah sebuah foto yang menunjukkan dirinya bersama rekan-rekan KKP menemui ABK WNI di Amerika Serikat.

Baca Juga: Dukung Pendidikan di Tanah Air, TikTok Kerja Sama dengan Ikatan Guru Indonesia Lewat Teknologi

Adapun dalam kolom caption, Edhy Prabowo menuliskan keterangan bahwa ia menyempatkan diri untuk menemui ABK asal Indonesia dalam rangka menutup kunjungan kerja di Amerika Serikat.

“Menutup kunjungan kerja di Amerika Serikat, saya bertemu ABK asal Indonesia yang selama ini bekerja di sana. Banyak hal yang mereka sampaikan tentang dinamika kerja di luar negeri, termasuk kerinduan terhadap keluarga di Indonesia,” tulis Edhy.

Lebih lanjut, ia juga menyebut bahwa pihaknya bersama KKP selama ini terus melakukan komunikasi dengan KJRI untuk memantau kabar para ABK WNI di Amerika Serikat.

“Meski mencari nafkah di Negeri Paman Sam, para ABK ini tetaplah nelayan Indonesia. Sehingga kami di KKP akan selalu berkomunikasi dengan pihak KJRI untuk mengetahui kabar teman-teman di sini,” imbuhnya.

Baca Juga: Telah Diingatkan Rekan Kerja Untuk Hati-hati, Edhy Prabowo Masih Dalam Tahap Pemeriksaan

Halaman:

Editor: Tita Salsabila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x