Perutnya Kembang Kempis dan Haid dengan Normal, Seorang Ibu Melahirkan Bayi Usai Hamil Selama 1 Jam

- 21 Juli 2020, 14:30 WIB
Heni Nuraeni warga Tasikmalaya baru sadar hamil satu jam sebelum melahirkan.*
Heni Nuraeni warga Tasikmalaya baru sadar hamil satu jam sebelum melahirkan.* //*YouTube

PR TASIKMALAYA - Seorang ibu, Heni warga Desa Mandalasari, Kecamatan Puspahiang, Kabupaten Tasiklamaya, Jawa Barat mendadak hamil lalu selang 1,5 jam kemudian ia melahirkan.

Ia melahirkan seorang bayi laki-laki dengan keadaan yang sempurna.

Bayi ajaib yang memiliki bobot 2,7 kilogram dan tinggi 50 cm itu dilahirkan pada Sabtu, 17 Juli 2020 sekitar pukul 21.30 WIB.

Baca Juga: Aturan 'Nyeleneh' Protokol Kesehatan di Kehidupan Malam Jepang

Sementara itu ayah dari Heni, Muhyin mengaku sangat kaget saat mengetahui anaknya melahirkan bayi laki-laki.

Padahal Heni hanya mengeluh sakit perut pada jam 20.00 WIB dan selang 1,5 jam kemudian Heni melahirkan bayi laki-laki.

Heni dibantu oleh bidan setempat dengan persalinan normal.

"Langsung berdebar, kaget, udah lahiran. Jam 7 (mengeluh sakit perut), jam 8 langsung bengkak (perutnya), langsung hamil," kata Mudin, dikutip oleh PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari situs RRI.

Baca Juga: Pilkada Tangerang Selatan 2020: Pertemukan Putri Ma'ruf Amin dengan Keponakan Prabowo Subianto

Seorang warga bernama Otong yang mengetahui kejadian tersebut mengungkap bahwa perut Heni seperti ditiup balon, kadang mengembang dan mengempis bergantian.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: RRI PR Pangandaran


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x