New Normal Mulai Diberlakukan di Tasikmalaya, Polisi Jaga Kerumunan Massa

- 2 Juni 2020, 19:05 WIB
KAPOLRES AKBP Anom Karibianto.*
KAPOLRES AKBP Anom Karibianto.* //Asep MS/KP

PR TASIKMALAYA - Hari pertama pemberlakuan fase kenormalan baru (new normal) atau adaptasi kebiasaan baru (AKB) di Kota Tasikmalaya, petugas gabungan terlihat melakukan penjagaan di pusat-pusat keramaian agar warga tetap melaksanakan protokol kesehatan.

Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP Anom Karibianto mengatakan, sesuai keputusan Wali Kota Tasikmalaya, hari ini AKB mulai diberlakukan di seluruh wilayah Kota Tasikmalaya.

Terkait itu, pihaknya menurunkan sejumlah personel untuk melakukan pengawasan di pusat-pusat keramaian.

Baca Juga: Ratusan Warga Buninagara Ikuti Tes Swab Massal, Kota Tasikmalaya Dipilih Jadi Pilot Project

"Kita kemarin sudah lakukan sosialisasi kepada pengusaha agar menyiapkan satgas di lingkungan sendiri. Kita juga akan membantu pengamanan dan mendisiplinkan masyarakat agar tetap menerapkan protokol kesehatan," kata dia, Selasa, 2 Juni 2020.

Anom menyebutkan, sejumlah titik yang dijaga antara lain pusat perbelanjaan, pool bus, dan tempat usaha lainnya.

Sebab, tempat-tempat itu diperkirakan menjadi tempat berkumpulnya banyak orang.

Baca Juga: Pengungsi Rohingya Pertama Dikonfirmasi Meninggal karena Covid-19

Lebih lanjut ujar Anom, selama pemberlakukan new normal, polisi akan tetap melakukan penjagaan di perbatasan Kota Tasikmalaya.

Halaman:

Editor: Suci Nurzannah Efendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x