Polisi Tasikmalaya Dikerahkan ke Pasar-pasar, Sejumlah Perilaku Jadi Incaran

- 9 Mei 2020, 18:35 WIB
Patroli di Pasar Rajapolah, Tasikmalaya.
Patroli di Pasar Rajapolah, Tasikmalaya. /Asep MS

PIKIRAN RAKYAT - Guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang sedang berbelanja di pasar tradisional serta mencegah terjadinya tindak kejahatan selama Bulan Ramadan dan jelang lebaran, petugas dari Polsek Rajapolah, Polres Tasikmalaya Kota melakukan patroli pasar tradisional Rajapolah, Sabtu 09 Mei 2020.

Petugas berjalan kaki keliling di seputar pasar sambil memberikan imbauan kepada para pengunjung yang sedang berada di lingkungan pasar termasuk yang sedang melakukan transaksi jual beli di Pasar.

“Patroli di pasar tradisional ini kita lakukan guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada para pengunjung sehingga mencegah dari perilaku tindak kriminal seperti copet, penjambretan, peredaran uang palsu bahkan hipnotis,” ujar Kapolsek Rajapolah, Polres Tasikmalaya Kota AKP Dede Darmawan, saat kegiatan.

Baca Juga: Geger Borong 20 Unit Motor, Baim Wong: Gak Tanggung-tanggung, yang Mau Saya Kasih Motor

Dede Darmawan menambahkan, selain mengingatkan masyarakat agar waspada terhadap tindak kejahatan, pihaknya juga terus melaksanakan imbauan kepada masyarakat tentang dampak pandemi covid -19 kepada masyarakat.

Termasuk dampak sosial dan ekonomi serta meningkatnya kejahatan dan kriminalitas di masyarakat.

"Termasuk kita juga melakukan imbauan kepada masyarakat untuk mengantisipasi penyebaran uang palsu," katanya.

Baca Juga: Di Singapura, Pelanggar Physical Distancing Ditegur 'Anjing yang Bisa Bicara'

Lebih lanjut ujar Dede, pihanya juga terus menghimbau agar masyarakat senantiasa menggunakan masker apabila ada kegiatan diluar rumah untuk mencegah penyebaran virus covid -19.

Halaman:

Editor: Gugum Rachmat Gumilar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x