Polres dan Gugus Tugas Covid -19 Tasikmalaya Lakukan Penyemprotan Disinfektan Massal

- 31 Maret 2020, 13:35 WIB
SATU Unit Kendaraan Water Canon dari Polres Tasikmalaya kota melakukan penyemprotan disinfektan diseluruh ruas jalan Kota Tasikmalaya, Selasa (31/3/2020).*
SATU Unit Kendaraan Water Canon dari Polres Tasikmalaya kota melakukan penyemprotan disinfektan diseluruh ruas jalan Kota Tasikmalaya, Selasa (31/3/2020).* //Asep M Saefuloh/


PIKIRAN RAKYAT - Tim Gugus tugas percepatan penanganan covid -19 Polres Tasikmalaya Kota bersama unsur terkait, seperti BPBD, Pemadam Kebakaran, TNI, Satpol PP dan PMI melaksanakan penyemprotan disinfektan masal di seluruh wilayah  Kota Tasikmalaya, Selasa 31 Maret 2020.

Penyemprotan dilakukan dengan menggunakan kendaraan water canon di beberapa ruas Kota Tasikmalaya. 

Sementara untuk wilayah pinggiran, pelaksanaan penyemprotan dilakukan Polsek serta jajaran muspika setempat, petugas puskesmas serta dibantu para relawan BPBD kecamatan dan kelurahan.

Baca Juga: Walkot Tasikmalaya Bentuk Tim Covid-19 Tingkat RW, per-Kelurahan Mendapat Dana 1 Miliar

"Agar berjalan efektif,  penyemprotan disinfektan  juga melibatkan perangkat RW hingga RT," kata Wali Kota Tasikmalaya Budi Budiman, seusai apel siaga pasukan penyemprot di Taman Kota.

Sarana penyemprotan yang digunakan adalah water canon milik Polres, truk tangki Pemadam Kebakaran serta tanki-tanki kecil dari BPBD Kota serta PMI.

Penyemprotan di akses jalan utama dipimpin langsung Wali Kota, Dandim, Kapolres dan Danlanud.

Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP Anom Karibianto, mengatakan, selain water canon pihaknya juga mengerahkan peralatan kebencanaan lain yang dibutuhkan yang dimiliki Polres bantuan Polda Jabar.

Baca Juga: Tak Terhalang Pandemi Covid-19, Proses Persidangan di Tasikmalaya Dilakukan Lewat VC

"Seluruh jajaran Polsek juga kami kerahkan melakukan penyemprotan beserta unsur Muspika setempat, menggunakan kendaraan ranger dan tangki 500 liter yang sudah ada di masing-masing Polsek," kata Anom.

Anom mengimbau warga yang juga melakukan penyemprotan agar memperhatikan media-media penyebaran yang terkadang terabaikan seperti pegangan pintu rumah atau kantor, pintu pagar dan kran air.***

Editor: Rahmi Nurlatifah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x