Akibat Hujan Deras Disertai Angin Kencang, Pohon Beringin Raksasa di Kota Tasikmalaya Tumbang

- 14 Maret 2020, 09:18 WIB
Tim Unit Reaksi Cepat (TURC) BPBD Kota Tasikmalaya melakukan pemotongan pohon beringin raksasa di kp. Ranggon Rt. 02 Rw. 03 Kelurahan Setianagara Cibeureum, Kota Tasikmalaya yang tumbang, Jumat (14/3/2020) petang.*
Tim Unit Reaksi Cepat (TURC) BPBD Kota Tasikmalaya melakukan pemotongan pohon beringin raksasa di kp. Ranggon Rt. 02 Rw. 03 Kelurahan Setianagara Cibeureum, Kota Tasikmalaya yang tumbang, Jumat (14/3/2020) petang.* //KP/ ASEP MS

PIKIRAN RAKYAT - Cuaca ekstrim berupa hujan deras disertai angin kencang yang terjadi di Kota Tasikmalaya, Jumat 13 Maret 2020 petang.

Hal tersebut kembali membuat sebuah pohon beringin besar di Kampung Ranggon RT 02 RW 03 Kelurahan Setianagara Cibeureum, Kota Tasikmalaya tumbang dan menimpa rumah warga.

Tim URC Satgas PB BPBD Kota Tasikmalaya yang terdiri lima personil dan satu unit ranger menggunakan sejumlah opralatan penanganan, langsung menuju lokasi tersebut untuk melakukan asessment dan penanganan serta mendata sejumlah kerusakan.

Baca Juga: Foxconn Kembali Beraktivitas, Apple Langsung Pertimbangkan Rencana Peluncuran iPhone SE 2

Sejauh ini, BPBD Kota Tasikmalaya belum memberikan data yang pasti terkait kerusakan. Namun, terdapat beberapa bangunan rumah yang tertimpa pohon ambruk dan kabel listrik putus, karena tertimpa pohon hingga atap bangunan yang roboh.

"Kami masih fokus dalam melakukan evakuasi. Tidak ada laporan korban jiwa, maupun korban luka dalam kejadian akibat cuaca ekstrim hari ini," kata Manajer Pusdalops BPBD Kota Tasikmalaya, Harisman kepada wartawan, Jumat 13 Maret 2020 malam.

Menurutnya, berdasarkan laporan sementara yang masuk, hanya satu lokasi yang terkena sapuan angin kencang yang mengakibatkan pohon tumbang.

Baca Juga: Dampak Virus Corona, MAFA Invitational Cup Kuala Lumpur 2020 Terpaksa Ditunda

Harisman berharap warga agar selalu meningkatkan kewaspadaan, terutama ketika hujan disertai angin kencang terjadi.

"Jika sekira membahayakan lebih baik mengungsi. Karena kejadian yang sama sudah terjadi tiga kali selama musim penghujan ini," kata Harisman.

Henhen, pemilik rumah yang atap rumahnya tertimpa pohon tumbang mengatakan, kejadian hujan deras yang disertai angin kencang sempat membuat warga didaerahnya panik dan ketakutan.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Tasikmalaya, 14 Maret 2020: Sukahening dan Mangkubumi akan Diterpa Hujan Lokal Sepanjang Siang hingga Malam, Sedangkan Pagi Cenderung Cerah Berawan

Kejadian tersebut terjadi saat warga hendak menunaikan sholat ashar, dimana tiba-tiba ada hembusan angin cukup besar. Kepanikan terjadi ketika sebuah  pohon beringin besar tumbang dan menimpa atap sebuah rumah

"Angin menumbangkan pohon beringin yang usianya sudah puluhan ythun dan merusak atap bangunan. Seingat hidup saya, pohon beringin ini sudah ada" ucapnya.

Menurut Henhen, beruntung dengan kejadian pohon tumbang tersebut tidak ada korban jiwa maupun luka, hanya kerugian materi saja.*** 

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x