Gandeng BUMD Agro, Pemprov Jawa Barat Salurkan Bansos Tahap Tiga

- 8 Oktober 2020, 13:16 WIB
Sekretaris Daerah (Sekda) Jawa Barat Setiawan Wangsaatmaja.*
Sekretaris Daerah (Sekda) Jawa Barat Setiawan Wangsaatmaja.* //ANTARA/Dok Humas Pemprov Jabar

PR TASIKMALAYA – Pemerintah Provinsi Jawa Barat menggandeng Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) PT Agro Jabar dalam penyaluran bansos tahap tiga.

Pemenuhan komoditas bantuan sosial (bansos) tahap tiga ini disalurkan untuk warga terdampak pandemi Covid-19.

Sekretaris Daerah Jawa Barat, Setiawan Wangsaatmaja menyebut, penyaluran Bansos Provinsi Jabar tahap tiga di Bandung berasal dari PT POS, dan Bulog overloading.

Baca Juga: Janji Beri Pengobatan Gratis Virus Corona Bagi Warga AS, Trump Justru Salahkan Tiongkok

“Untuk tahap satu, dan dua itu oleh Bulog, dan PT POS saat ini sedang overloading (kelebihan beban),” kata Setiawan pada acara ‘kick off’

Setiawan mengatakan, tahap demi tahap bansos Jabar mengalami perubahan yang dinamis mulai dari besaran uang tunai, komposisi non tunai hingga kerja sama pengadaaan non tunai seperti beras, garam dan lain-lain.

Menurutnya, Bulog pada waktu yang sama juga mendapatkan penugasan dari pemerintah pusat terkait penyaluran bansos kementerian untuk korban pandemi Covid-19.

Baca Juga: Masa Kampanye Pilkada 2020, Setiap Paslon Disarankan Buat Masker

Penyaluran bantuan ini pun yang dilakukan dengan tenggat waktu yang sama dengan Jawa Barat, yakni Desember 2020.

"Pemerintah pusat juga menggunakan Bulog dan PT Pos," lanjutnya.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x