15 Juta Bahan Baku Vaksin covid-19 Siap Diolah Bio Farma Menjadi Vaksin Siap Pakai

- 13 Januari 2021, 12:30 WIB
Bio Farma akan proses bahan baku vaksin tersebut menjadi siap pakai
Bio Farma akan proses bahan baku vaksin tersebut menjadi siap pakai /

PR TASIKMALAYA - Sebanyak 15 juta dosis bahan baku atau bulk dari vaksin Covid-19 dari Sinovac telah datang pada 12 Januari 2021 yang dibawa dengan menggunakan sembilan envirotainter.

Sebelumnya sebanyak 3 juta dosis produk jadi vaksin Covid-19 telah diterima oleh pemerintah Indonesia pada akhir Desember 2020 yang lalu.

Bahan baku Vaksin Covid-19 yang telah diterima oleh Bio Farma ini nantinya akan diolah menjadi produk akhir vaksin Covid-19 dengan nama Cov2Bio.

Baca Juga: Dijatuhi Hukuman Penjara Ribuan Tahun, inilah Sederet Kasus Harun Yahya

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dalam laman Pemprov Jabar, bahan baku Vaksin Covid-19 yang telah diterima oleh Bio Farma nantinya akan dioleh di fasilitas fill and finish.

Sebelum dilakukan pengolahan oleh Bio Farma, vaksin ini akan dilakukan serangkaian quality control yang dilakukan oleh Bio Farma dan Badan Pengawas Obat dan Makanan atau BPOM.

Adanya serangkaian Quality Control dimaksudkan untuk memastikan mengenai bahan baku vaksin Covid-19 dari sinovac ini masih terjaga kualitasnya sesuai dengan standar yang berlaku sehingga nantinya bisa diolah menjadi bahan jadi atau finished product.

Kedatangan bahan baku vaksin Covid-19 juga disambut oleh Yaqut Cholil Qoumas selaku Menteri Agama dan Doni Monardo Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Baca Juga: Berikan Selamat Kepada Jokowi, Ruhut Sitompul: Bersyukur Punya Pemimpin yang Arif dan Bijaksana

Halaman:

Editor: Tita Salsabila

Sumber: Pemprov Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x