Menjadi Wilayah Tertinggi Penyebaran Corona di Dunia, Warga AS Malah Adakan Reli di Saat Pandemi

- 25 September 2020, 17:59 WIB
Ilustrasi Virus Covid-19.*
Ilustrasi Virus Covid-19.* /Pikiran-rakyat.com

Sementara itu, di North Dakota berlipat ganda menjadi 8.752 dibandingkan dengan 4.243 kasus pada periode waktu yang sama pada bulan Agustus.

Berdasarkan keterangan, penyebaran tertinggi ketika di Sturgis, South Dakota ketika mengadakan reli sepeda motor yang menarik ratusan ribu pengunjung.

Kasus positif Covid-19 naik setengah dari 50 negara bagian As bulan ini. Sepuluh negara bagian telah melaporkan rekor peningkatan satu kasus Covid-19 pada bulan September.

Selain itu, sebuah studi peneliti dari Universitas North Carolina di Greensboro, Universitas Indiana, Universitas Washington, dan Perguruan Tinggi Davidson menyatakan, pembukaan kembali kampus berkaitan dengan munculnya lebih dari 3.000 kasus tambahan Covid-19 per hari di AS.

Baca Juga: Febri Diansyah Mengundurkan Diri, Novel Baswedan Beri Tanggapan hingga Muncul Tagar #MasFebri

Kasus infeksi virus corona di AS, terkonfirmasi merupakan yang tertinggi di dunia, lalu diikuti oleh India dengan 5,7 juta kasus, dan Brasil dengan 4,6 juta kasus.

Rata-rata terdapat 40.000 kasus Covid-19 per hari di Amerika. Dr Anthony Fauci berharap, angka kasus baru bisa turun di bawah 10.000 per hari sebelum musim flu yang dimulai pada bulan Oktober.

Presiden AS Donald Trump menyatakan, awal bulan ini Amerika Serikat sedang berada diambang krisis.***

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x