Pangeran Harry dan Meghan Markle Kehilangan 12 Ajudan Sejak 2018, Ini Alasan Mereka Berhenti

- 23 Mei 2022, 15:06 WIB
Ini alasannya mengapa banyak ajudan Pangeran Harry dan Meghan Markle memutuskan berhenti bekerja.
Ini alasannya mengapa banyak ajudan Pangeran Harry dan Meghan Markle memutuskan berhenti bekerja. /REUTERS/Toby Melville

PR TASIKMALAYA - Pangeran Harry dan Meghan Markle setidaknya kehilangan 12 ajudan sejak tahun 2018 hingga sekarang.

Toya Holness adalah ajudan terbaru yang mengundurkan diri, sebagai asisten humas pasangan Pangeran Harry dan Meghan Markle.

Sebelumnya, Toya Holness digambarkan sebagai bayangan Meghan Markle karena pakaian mereka yang mirip.

Keputusan mengundurkan diri Toya Holness tersebut karena mengikuti kepergian sutradara Archewell Catherine St Laurent pada Maret 2021 lalu, seperti dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Daily Mail.

Baca Juga: Tes Fokus: Ada Satu Anjing yang Berbeda! Hanya Orang Bermata Tajam yang Bisa Lihat dalam 10 Detik

Orang dalam mengklaim, Toya Holness ingin keluar setelah mendapati dirinya harus memenuhi banyak fungsi untuk Pangeran Harry dan Meghan Markle.

Sekretaris komunikasi senior Katrina McKeever, seorang penghubung keluarga Meghan Markle selama bulan-bulan pertama diam-diam meninggalkan kantor pers pada September 2018.

Dua bulan kemudian, asisten pribadi Melissa Toubati telah menyerahkan pemberitahuannya usai Meghan Markle diklaim meninggalkannya menangis dengan tuntutannya.

Pada Januari 2019, seorang petugas perlindungan kerajaan wanita juga berhenti dari pekerjaannya sebagai pengawal utama Meghan Markle.

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Daily Mail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x