Dapat Musnahkan Setengah Populasi Dunia, Virus dari Ayam Bisa Jadi Pandemi Mematikan Berikutnya

- 15 Juni 2020, 15:20 WIB
ILUSTRASI peternakan ayam.*
ILUSTRASI peternakan ayam.* /NURHANDOKO WIYOSO/PR/

PR TASIKMALAYA - Dunia masih berjuang untuk mencapai normal sejak munculnya pandemi virus corona pada akhir Desember 2019.

Sejak itu, pandemi global telah menyebabkan hampir 400.000 lebih kematian, dan sekitar 6,5 juta kasus.

Dikutip oleh PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari situs Boldsky, laporan baru tentang virus apokaliptik dan pernyataan dari Dr Michael Greger, penulis buku terlaris 'How Not To Die' cukup membuat terkejut.

Baca Juga: Sering Mengalami Cegukan? Berikut Jenis, Penyebab, Faktor Risiko hingga Pengobatannya

Ia mengklaim bahwa ayam dapat menjadi penyebab pandemi mematikan berikutnya.

Dr Michael Greger menunjukkan bahwa sementara COVID-19 mungkin telah mengguncang keseimbangan ekonomi dan sosial dunia secara keseluruhan.

Namun, jenis virus baru dari peternakan ayam dapat menyebabkan pandemi yang lebih berbahaya daripada COVID-19.

Bukan hanya itu, tetapi ilmuwan itu juga menambahkan bahwa virus tersebut bisa berpotensi memusnahkan setengah populasi dunia.

Baca Juga: Ketegangan Laut Cina Selatan Terus Bergejolak, Tiongkok Dikabarkan Tabrak Kapal Nelayan Vietnam

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Boldsky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x